Tips Padu Padan Kebaya, Pilihan Motif dan Warna untuk Berbagai Acara

By Layla Ekrep, Selasa, 23 April 2024 | 16:35 WIB
Inspirasi padu padan warna dan motif kebaya (shopee.co.id/Nona Rara)

Stylo Indonesia - Kebaya menjadi salah satu baju tradisional yang populer di kalangan perempuan Indonesia.

Kebaya dapat menjadi simbol keanggunan dan keindahan seseorang, yang dapat dikenakan untuk berbagai acara dan perayaan. 

Banyak pilihan padu padan kebaya dan bisa dicoba.

Salah satunya dengan kombinasi motif dan warna kebaya untuk berbagai acara. 

Berikut Stylo rangkum beberapa pilihan padu padan motif dan warna kebaya berdasarkan momen yang tepat untuk memakainya. Check it out! 

Baca Juga: 4 Pilihan Outer Brukat dan Kebaya Nuansa Hitam untuk Lebaran 2024

Kebaya Warna Terang untuk Acara Siang Hari 

Jika kamu hendak menghadiri acara di siang hari, kebaya dengan warna terang sangat cocok untuk dikenakan. 

Kamu bisa memilih warna terang seperti kuning, merah muda, hijau pastel, atau warna lain yang memberikan kesan segar dan ceria. 

Warna ini juga dapat menaikkan mood dan menambah kepercayaan diri serta cocok untuk suasana yang hangat. 

Kebaya Berwarna Gelap untuk Malam Hari 

Untuk acara-acara malam seperti pesta atau gala dinner, kebaya berwarna gelap seperti hitam, biru tua, navy, atau ungu, dapat menjadi pilihan yang tepat.