Pakai Acne Patch Sesudah atau Sebelum Makeup? Ini Cara Menggunakan yang Benar!

By Layla Ekrep, Selasa, 23 April 2024 | 14:30 WIB
Cara pakai acne patch (shopee.co.id/Kaleido )

Pastikan juga wajah kering sepenuhnya sebelum melanjutkan ke langkah berikutnya.

2. Tempelkan Acne Patch dengan Hat-hati

Pastikan kulit di sekitar jerawat benar-benar kering dan bersih sebelum menempelkan patch agar dapat melekat dengan baik.

Pilih acne patch yang sesuai dengan ukuran jerawat.

Tempelkan patch pada jerawat yang sudah matang atau berisi. 

3. Gunakan Makeup dengan Lembut

Selanjutnya kamu dapat memulai tahapan makeup.

Saat menggunakan makeup di atas acne patch, pilih produk yang ringan dan tidak mengandung bahan-bahan berat yang dapat membuat patch terlepas.

Gunakan juga foundation atau concealer yang ringan untuk menutupi jerawat tanpa merusak atau menggeser patch. 

4. Aplikasikan Makeup dengan Teknik Tepat

Aplikasikan makeup secara lembut di area jerawat yang sudah ditempel dengan acne patch.

Hindari menekan terlalu keras atau menggosok area tersebut agar patch tidak bergeser atau terkontaminasi makeup. 

Nah, mulai sekarang jangan sampai salah lagi ya, Stylovers! (*) 

Baca Juga: Panduan Penggunaan Acne Patch, Tips Agar Jerawat Kempes Semalam!