Bolehkan Keramas Setelah Mewarnai Rambut? Ini Langkah yang Benar

By Dok Grid, Selasa, 14 Januari 2025 | 13:31 WIB
Tips setelah mewarnai rambut
Tips setelah mewarnai rambut (Dok. Stylo Indonesia | Raafiud Mikada)

Stylo Indonesia - Stylovers mungkin pernah bertanya-tanya, setelah cat rambut perlu dibilas dengan shampo atau tidak?

Banyak yang masih belum yakin dengan tahapan mewarnai rambut yang benar, terutama jika Stylovers mewarnai rambut sendiri di rumah.

Agar hasilnya maksimal, tentunya Stylovers perlu mewarnai rambut dengan tahapan yang benar.

Membilas cat rambut dengan shampo ternyata justru bisa membuat hasilnya tidak maksimal, lho.

Langkah-langkah Mewarnai Rambut

Yuk, simak bagaimana tahapan yang benar dalam mewarnai rambut sendiri berikut ini, simak:

1. Aplikasi cat rambut

Pastikan rambut dalam keadaan bersih dan kering.

Aplikasikan cat rambut dari bagian batang rambut hingga ujungnya, kemudian pada bagian pangkal rambut.

Jika sudah yakin merata, diamkan rambut selama 30 menit atau sesuai waktu yang tertera pada kemasan cat rambut.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Cat Rambut di Kulit Kepala, Gampang Banget Lho! 

2. Pembilasan cat rambut

Setelah didiamkan selama 30 menit, bilas rambut dengan air.

Biasanya Stylovers perlu mengulang proses pembilasan hingga 2-3 kali sampai air bilasannya sudah bersih tanpa cat yang luntur.

Setelah itu, tidak perlu keramas dengan shampo.