Styling Padu Padan Dress ala Fashionista yang Chic dan Tak Monoton

By Annisa Suminar, Kamis, 21 Maret 2024 | 11:19 WIB
Styling Padu Padan Dress ala Fashionista yang Chic dan Tak Monoton (instyle)

Stylo Indonesia - Dress menjadi salah satu fashion item yang cukup banyak digemari oleh para perempuan. 

Namun, terkadang dress juga bisa membuat penampilanmu terlihat monoton dan membosankan, nih, Stylovers!

Untuk itu kamu perlu berpikir keras bagaimana styling dress atau memilih dress yang tepat agar outfit tetap fashionabole. 

Dilansir dari Instyle, kali ini Stylo Indonesia sudah merangkum 3 styling padu padan dress agar tidak monoton.

Simak sampai habis, ya!

Halterneck Dress Putih dengan Tas Warna Cerah

Halterneck Dress Putih dengan Tas Warna Cerah (instyle)

Kalau kamu gemar dengan outfit yang basic, maka foto satu ini bisa kamu tiru.

Stylovers bisa menggunakan halterneck shirt dress berwarna putih yang polos namun terkesan elegan.

Kamu bisa membuka beberapa kancing bawah untuk memberikan kesan yang seksi.

Agar tak terlihat membosankan, kamu bisa menyempurnakan outfitmu dengan handbag berwarna kuning.

Tas warna cerah bisa jadi statement dalam outfitmu.

Overall Dress dan Kemeja

Overall Dress dan Kemeja (instyle)

Jika kamu merasa bosan dengan model dress yang itu-itu saja, sepertinya kamu bisa beralih ke overall dress.