Stylo Indonesia - Setelah beraktivitas seharian langkah penting yang harus dilakukan adalah mandi.
Apalagi jika kamu baru saja melaksanakan aktivitas di luar ruangan, tentunya momen-momen ini juga bisa membawa virus dan penyakit jika tidak segera dibersihkan.
Memilih sabun mandi sebagai perawatan kulit pasti menjadi hal yang cukup penting dilakukan karena selain bisa membersihkan kotoran dan menyegarkan kulit.
Nah, tak hanya badan. Wajah juga butuh dibersihkan.
Apalagi jika memiliki permasalahan wajah kusam, sabun cuci muka yang bisa bikin wajah auto glowing adalah kunci terbaik!
Tapi, jangan coba-coba lakukan kebiasaan ini terlalu sering dalam sehari.
Bahaya terlalu sering cuci muka kerap dianggap remeh bagi sebagian orang dan tetap melakukannya lebih dari 2 kali dalam sehari.
Oleh sebab itu, Stylo Indonesia akan memberikan pembahasan menarik mengenai bahaya terlalu sering cuci muka bagi kulit ya, Stylovers.
Nah, apa saja bahaya terlalu sering cuci muka ini?
Nah bahaya yang akan mengintai jika terlalu sering mencuci muka yaitu bisa membuat kulit menjadi sangat kering.
Hal ini yang nantinya bisa membuat wajah menjadi kusam dan juga gersang nih, Stylovers.