Bahan katun sangat nyaman ketika menyentuh kulit dan sirkulasi udara tetap lancar.
Membersihkan miss v yang benar
Selesai beraktivitas, kamu bisa membersihkan area miss v berbarengan ketika mandi.
Area miss v bisa membersihkan dirinya sendiri, sehingga, kamu cukup membersihkan di area luar saja, Stylovers.
Kamu bisa membasuh dengan tangan yang bersih untuk area miss v dengan air hangat.
Hindari menyemprot miss v dengan air semprotan berkekuatan tinggi, untuk mencegah iritasi dan persebaran bakteri.
Baca Juga: Manfaat Manjakani untuk Wanita, Salah Satunya Bikin Miss V Rapat
Jika dirasa diperlukan sabun pembersih, kamu bisa konsultasikan ke dokter jika ada keluhan untuk pembersihan area miss v.
Itulah cara merawat miss v selama musim hujan yang tepat untuk mencegah miss v menjadi iritasi.
Selamat mencoba, Stylovers!(*)