Letakkan parutan kentang tersebut ke dalam sapu tangan tipis dan letakkan di atas kelopak mata.
#3. Peras Kentang
Baca Juga: 4 Bahan Alami untuk Hilangkan Flek Hitam di Wajah, Murah dan Mudah Banget Dicoba!
Selanjutnya, kamu bisa menggunakan kentang dengan memarutnya dan simpan parutan tersebut di atas saringan.
Peras kentang yang telah diparut, di atas saringan untuk mengambil sari-sari yang ada di dalam kentang.
#4. Basahi Kapas
Jangan lupa untuk menyiapkan mangkuk sebagai tempat untuk menyimpan air sari dari parutan kentang.
Setelah itu, basahi kapas menggunakan sari kentang yang ada di dalam mangkuk dan lipat menjadi dua bagian. Letakkan kapas basah ini di bawah matamu dan diamkan selama beberapa saat.
#5. Diamkan Kapas Selama 15 Menit
Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, diamkan kentang atau kapas selama 15 menit di bawah matamu.
Hal tersebut berlaku untuk semua cara yang akan kamu gunakan. Ulangi cara tersebut setiap pagi untuk mendapatkan hasil terbaik.
Itu dia rangkuman cara membuat masker mata yang berasal dari kentang, untuk hilangkan mata panda membandel. Semoga Membantu! (*)
#SemuaBisaCantik