Cara Paling Mudah dan Ampuh Kempeskan Jerawat Kemerahan, Simak Yuk!

By Marsha Ayu, Kamis, 18 Januari 2024 | 17:34 WIB
Ini dia cara mengatasi jerawat kemerahan! (STYLO INDONESIA)

Pastikan bahwa Stylovers selalu mencuci wajah 2x sehari, menghapus makeup pada wajah tanpa tersisa, hingga melakukan double cleansing jika diperlukan.

2. Gunakan Pelembap

Pelembap bisa memberikan kelembapan sekaligus sensasi segar pada jerawat kemerahan.

Beberapa pelembap juga bisa membantu mengempeskan jerawat, dengan adanya kandungan khusus yang dapat mengatasi jerawat.

Stylovers juga harus pastikan untuk memilih moisturizer yang ringan dan non-comedogenic, agar tidak menyumbat pori-pori dan memperparah kondisi jerawat.

3. Hindari Memencet Jerawat!

Terkadang, banyak orang yang gatal ingin memencet jerawat yang ada pada wajah mereka.

Bukannya mempercepat proses sembuhnya jerawat, memencet jerawat hanya akan memperluas kemerahan dan berpotensi menimbulkan jerawat baru!

4. Gunakan Pimple Patch

Terakhir, cara yang bisa digunakan untuk mengatasi jerawat kemerahan adalah dengan menggunakan pimple patch.

Plester kecil ini tak hanya dapat mengempeskan jerawat, namun bisa mencegah kontaminasi bakteri dari luar yang dapat memperparah kondisi jerawat.

Stylovers juga bisa gunakan pimple patch sebelum makeup, untuk mencegah jerawat menyentuh makeup secara langsung.

Perlu diingat bahwa pimple patch tidak boleh digunakan terlalu lama, ya!

Baca Juga: Cara Memilih Sunscreen untuk Kulit Kering yang Tepat, Wajib Tahu!

(*)