Inilah Alasan Kenapa Gak Boleh Minum Kopi saat Haid, Wajib Tahu!

By Livia, Jumat, 12 Januari 2024 | 13:00 WIB
Ilustrasi minum kopi. (istockphoto.com)

Stylo Indonesia - Kopi menjadi minuman favorit banyak orang, termasuk kaum hawa. 

Selain efektif menahan ngantuk saat beraktivitas sehari-hari, minuman satu ini juga bikin mood lebih baik.

Hal ini membuat banyak perempuan tetap minum kopi saat datang bulan. 

Padahal, kopi menjadi salah satu minuman yang wajib dihindari saat menstruasi. 

Yuk, cari tahu alasan kenapa gak boleh minum kopi saat haid dari Stylo Indonesia berikut ini. 

Baca Juga: 3 Minuman yang Baik Dikonsumsi utuk Atasi Nyeri Haid Secara Alami

Faktanya, minum kopi saat menstruasi berbahaya bagi kesehatan tubuh. 

Kandungan kafein yang tinggi pada kopi membuat pulu darah menyempit yang menyebabkan nyeri haid semakin parah.

Perubahan hormonal saat menstruasi membuat perut rentan kembung dan mual. 

Sifat asam pada kopi membuat asam lambung meningkat yang menyebabkan nyeri di ulu hati, rasa panas dan mual pada perut hingga muntah. 

Selain itu, perubahan hormonal saat menstruasi membuat kaum hawa tidak stabil.