Gatal di Selangkangan ada Bentol Banyak, Disebabkan oleh Apa?

By Grace Kencana Pranata, Jumat, 5 Januari 2024 | 15:30 WIB
Ilustrasi miss v gatal (dok. Stylo Indonesia)

Stylo Indonesia - Rasa gatal di kulit biasanya timbul dengan dua tanda, nih, Stylovers.

Ada yang timbul rasa gatal duluan kemudian ada juga yang timbul bentol dulu baru rasa gatal.

Nah, kalau sudah timbul rasa gatal, tanpa sadar tangan kita akan menggaruk area kulit yang terasa gatal.

Jika sedang beraktivitas, pasti enggak nyaman, dong, Stylovers, kalau kita sibuk menggaruk kulit yang gatal dan sulit hilang.

Apalagi jika rasa gatal di kulit itu ada di area selangkangan, duh, pasti malu kan, kalau kamu menggaruk selangkangan di area terbuka.

Jika timbul rasa gatal di selangkangan dan terlihat ada bentol banyak, ada baiknya kamu untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut dari medis.

Biasanya, ada beberapa kemungkinan penyebab gatal dengan bentol banyak yang muncul di selangkangan.

Simak pemaparannya berikut ini, yuk, Stylovers.

Infeksi bakteri

Pertama, ada kemungkinan kamu terkena infeksi bakteri, seperti selulitis atau folikulitis.

Jika terpapar infeksi bakteri ini dapat menyebabkan gatal dan munculnya bentol-bentol di selangkangan.

Perlu diketahui kalau infeksi bakteri ini dapat berkembang ketika folikel rambut atau pori-pori terinfeksi.