Selangkangan Gatal dan Kulit Mengelupas, Ini Cara Menghilangkannya!

By Cerysa Nur Insani, Kamis, 4 Januari 2024 | 15:20 WIB
Ilustrasi gatal di selangkangan. (Dok. Stylo Indonesia | Raafiud Mikada)

Infeksi jamur di pangkal paha dapat menyebabkan rasa gatal yang tak tertahankan hingga pengelupasan kulit.

Gejala umum dari infeksi jamur adalah ruam kemerahan, kulit bersisik, serta terasa sangat gatal.

Masalah ini bisa menyebar ke area alat kelamin, paha dalam, bokong, hingga lipatan bokong.

3. Lecet

Lecet bisa terjadi saat kulit bergesekan dengan benda lain seperti pakaian atau kulit dari area tubuh lain.

Itulah mengapa area pangkal paha menjadi salah satu area tubuh yang kerap mengalami lecet.

Pangkal paha dapat lecet karena kegiatan yang menyebabkan terjadinya banyak gesekan seperti berlari, pakaian dalam yang terlalu ketat, atau pembalut.

4. Psoriasis

Psoriasis merupakan penyakit kulit kronis dengan gejala gatal, meradang, kulit menebal, serta pengelupasan pada kulit.

Baca Juga: Kebiasaan Bikin Selangkangan Gatal, Hentikan Mulai Sekarang!

Pada orang dengan warna kulit terang, kulit yang mengelupas biasanya terlihat merah dengan kilau keperakan.

Sementara pada orang yang kulitnya gelap, biasanya berwarna ungu, abu-abu, atau coklat tua.