Cara Cukur Bulu Hidung yang Aman Tanpa Rasa Sakit, Jangan Dicabut!

By Cerysa Nur Insani, Selasa, 2 Januari 2024 | 15:50 WIB
Bulu hidung yang tumbuh terlalu panjang bisa mengurangi percaya diri. (Freepik)

Stylo Indonesia - Stylovers, ingin tahu bagaimana cara cukur bulu hidung yang aman?

Beberapa orang memiliki bulu hidung yang bisa tumbuh hingga cukup panjang.

Jika panjangnya sudah hingga terlihat dari luar, tak sedikit orang yang merasa kurang percaya diri dan ingin memotongnya.

Dilansir dari healthline.com, inilah bagaimana cara memotong rambut yang tumbuh dari dalam hidung dengan aman tanpa menimbulkan rasa sakit.

Yuk, simak bagaimana cara cukur bulu hidung yang aman berikut ini!

Cara Cukur Bulu Hidung

Untuk memotong bulu hidung, Stylovers perlu menggunakan gunting berukuran kecil yang bisa khusus digunakan pada area wajah.

Gunting ini biasanya memiliki bagian ujung yang bulat atau tidak tajam, sehingga mencegah kulit wajah terluka hingga berdarah.

Gunting ini bisa digunakan untuk memotong berbagai rambut yang tumbuh di sekitar wajah seperti bulu hidung, alis, kumis, janggut, hingga cambang.

Menggunting bulu hidung adalah cara yang mudah dilakukan untuk mengurangi panjang bulu hidung agar tidak terlihat dari luar.

Baca Juga: Bahaya Mencabut Bulu Hidung yang Wajib Kamu Tau! Jangan Asal Ya!

Cara ini juga cukup aman tanpa harus berisiko melukai kulit di bagian dalam hidung yang sensitif.

Berikut ini adalah cara yang tepat untuk memotong bulu hidung:

  1. Berdiri di depan cermin dengan pencahayaan ruangan yang baik.
  2. Pastikan rongga hidung sudah bersih dari kotoran hidung.
  3. Pegang gunting lalu sedikit dongakkan kepala ke belakang.
  4. Gunting bulu hidung yang terlihat dari luar.
  5. Hembuskan udara dari hidung beberapa kali setelah menggunting bulu hidung untuk membersihkannya, hindari membilas hidung dengan air.
  6. Tidak perlu memotong bulu yang berada di dalam rongga hidung, fokuslah pada helaian rambut yang tebal dan sudah tumbuh hingga keluar.

Setelah beberapa waktu, bulu hidung mungkin akan tumbuh kembali dan terlihat lagi dari luar.

Stylovers hanya perlu mengulangi langkah di atas setiap kali bulu hidung sudah tumbuh kembali.

Meski bukan solusi permanen, cara di atas adalah yang paling aman untuk mencegah bulu hidung mengganggu penampilan.

Bolehkah Mencabut Bulu Hidung?

Melakukan waxing ataupun mencabut bulu hidung tidak direkomendasikan.

Sebab, mencabut bulu hidung satu per satu bisa menyebabkan ingrown hair dan infeksi.

Selain itu, kedua cara tersebut juga bisa menyakiti kulit di bagian dalam rongga hidung.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Alat Cukur Bulu Kemaluan Wanita, Mudah Dipakai dan Aman

Nah, itu dia Stylovers bagaimana cara cukur bulu hidung dengan aman.

Sekarang kamu bisa tampil lebih percaya diri tanpa harus berisiko terluka deh, Stylovers! (*)

Baca Juga: Cukur Bulu Kemaluan Pakai Apa? Ini 3 Pilihan Alat yang Aman dan Mudah!