Cara Mengobati Bisul di Ketiak Supaya Tidak Infeksi, Gini Caranya

By Grace Kencana Pranata, Selasa, 2 Januari 2024 | 14:58 WIB
Ilustrasi bisul di ketiak (dok. Stylo Indonesia)

Jangan menyentuh bisul

Pasti banyak dari Stylovers yang gemas ingin menyentuh bahkan memencet bisul, bukan?

Meskipun bisa sangat menggoda untuk memencet atau mencoba mematangkan bisul sendiri, ini dapat menyebabkan infeksi lebih lanjut bahkan bisa memperburuk bisul.

Biarkanlah bisul pecah dengan sendirinya.

Menjaga kebersihan

Untuk mencegah terjadinya infeksi, kamu perlu menjaga kebersihan kulit area sekitarnya.

Baca Juga: Cara Mencegah Bisul Supaya Tidak Jadi Tumbuh, Begini Trik Jitunya

Mandi secara teratur dan bersihkan area ketiak dengan lembut.

Gunakan sabun ringan dan hindari menggosok area bisul terlalu keras.

Jangan pakai deodoran

Untuk sementara, ketika timbul bisul di ketiak, kamu bisa menahan untuk tidak menggunakan deodoran atau antiperspiran, Stylovers.

Iritasi dapat dicegah dengan menghindari pemakaian deodoran.