Viral di TikTok, Baby Oil Bisa Memutihkan Wajah? Ada Efek Sampingnya!

By Cerysa Nur Insani, Jumat, 29 Desember 2023 | 11:40 WIB
Ilustrasi perempuan menggunakan minyak untuk perawatan wajah. (Freepik)

Stylo Indonesia - Stylovers, apakah kamu sudah mendengar soal tips memutihkan wajah dengan baby oil?

Belakangan tengah viral di media sosial TikTok cara perawatan wajah yang mencampurkan baby oil dengan air mawar yang dipercaya bisa mencerahkan wajah.

Namun, apakah baby oil aman untuk digunakan pada kulit wajah dan memiliki efek dalam mencerahkan kulit?

Dilansir dari healthline.com, meski bermanfaat untuk perawatan kulit, bahan ini juga memiliki efek samping yang perlu diketahui.

Yuk, simak apakah baby oil bisa memutihkan wajah berikut ini!

Manfaat Baby Oil untuk Perawatan Kulit

1. Melembapkan

Baby oil memiliki sifat non-comedogenic yang artinya tidak menyumbat pori-pori.

Jadi jika Stylovers memiliki jenis kulit yang kering hingga normal, Stylovers bisa menggunakannya untuk melembapkan wajah.

Salah satu bahan utama dari baby oil adalah mineral oil.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Moisturizer untuk Memutihkan Wajah yang Aman, Sudah BPOM

Penelitian menemukan bahwa mineral oil membantu membuat kulit lebih kenyal dan tampak lebih terhidrasi.