Manfaat Daun Bidara untuk Perawatan Kulit, Aman untuk Eksfoliasi!

By Cerysa Nur Insani, Kamis, 21 Desember 2023 | 14:00 WIB
Daun bidara memiliki banyak manfaat untuk perawatan kulit. (umsu.ac.id)

Stylo Indonesia - Stylovers, apakah kamu sudah pernah mendengar soal tanaman bidara?

Tanaman herbal ini telah lama digunakan sebagai pencuci rambut dan pembersih badan, terutama oleh perempuan.

Saat ini, sudah ada pilihan produk perawatan kulit yang memiliki kandungan bidara, lho!

Ekstrak tanaman ini ternyata memiliki manfaat eksfoliasi ringan yang aman untuk kulit.

Yuk, simak lebih lanjut tentang manfaat daun bidara untuk perawatan kulit berikut ini!

Fakta Daun Bidara

Bidara merupakan salah satu tanaman herbal yang tumbuh di Indonesia.

Dilansir dari sebuah jurnal yang diterbitkan oleh Institut Pertanian Bogor, penyebaran habitat bidara alami di Indonesia tersebar di Jawa dan Bali.

Stylo Indonesia berkesempatan untuk berbincang dengan Iin Wibisono sebagai founder IUMI, salah satu brand skincare lokal yang menggunakan kandungan bidara dalam produknya.

Menurut Iin, sudah ada banyak penelitian dan jurnal internasional mengenai manfaat bidara.

Baca Juga: Perawatan Kulit saat Musim Hujan, Ternyata Ada Risiko Kulit Kering

Manfaat Daun Bidara

Menurut sebuah jurnal yang diterbitkan oleh GEOMATE Journal, daun bidara adalah salah satu herbal yang diketahui dapat memperbaiki sel yang rusak dan masalah jerawat.

Ekstrak daun bidara juga dapat diformulasikan sebagai masker gel peel-off untuk perawatan kulit wajah.

Selain itu, daun bidara juga memiliki sifat antimikroba, antiinflamasi, dan antioksidan.

Herbal ini mengandung saponins, tannin, alkaloids, dan antibakteri dengan aroma yang segar.

Saat digunakan pada kulit, herbal ini memberikan sensasi menyengat yang sangat ringan.

Sensasi ini mirip seperti ketika Stylovers menggunakan produk skincare dengan kandungan witch hazel yang merupakan astringent.

Namun selain berfungsi sebagai eksfoliator yang ringan untuk kulit, bidara juga melembapkan kulit.

Produk Body Care Mengandung Bidara

Produk body care mengandung bidara dari IUMI. (instagram.com/cviumi)

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, IUMI adalah salah satu brand lokal yang menggunakan bidara sebagai kandungan produknya.

Baca Juga: Inaura Luncurkan Magia Scalp, Solusi Perawatan Kulit Kepala dan Ketombe

Ekstrak bidara digunakan dalam produk pembersih serbaguna yang bisa digunakan untuk kulit tubuh dan kulit wajah.

Produk ini tersedia dalam bentuk sabun cair dan sabun batang.

Pada produk IUMI yang lain, ekstrak daun bidara juga digunakan sebagai perawatan kulit kepala.

IUMI juga turut berpartisipasi dalam pameran industri kecil dan menengah kosmetik binaan Kementerian Perindustrian di kegiatan Cosmetic Day 2023 lalu.

Kegiatan ini diselenggarakan pada 24-26 November 2023 lalu di AEON Mall Tanjung Barat, Jakarta.

Nah, itu dia Stylovers apa saja manfaat daun bidara untuk perawatan kulit.

Menarik banget untuk dicoba ya, Stylovers? (*)

Baca Juga: Perawatan Kulit Favorit Selebriti, Ini yang Dimaksud Suntik DNA Salmon!