Bolehkah Remaja Pakai Serum Pemutih Wajah untuk Mencerahkan Kulit?

By Livia, Rabu, 13 Desember 2023 | 11:00 WIB
Ilustrasi remaja pakai serum pemutih wajah. (shutterstock.com)

Stylo Indonesia - Skincare yang satu ini banyak diminati mulai dari remaja hingga lanjut usia. 

Formulanya yang efektif mengatasi berbagai masalah kulit wajah secara optimal, gak heran skincare ini dicoba oleh banyak perempuan khususnya. 

Remaja pun ingin mencobanya untuk mencegah dan mengatasi munculnya berbagai masalah kulit wajah, seperti kulit kusam. 

Faktanya mengenai skincare yang satu ini boleh digunakan sejak usia remaja atau tidak bikin penasaran banyak orang, termasuk Stylovers pastinya. 

Yuk, cari tahu remaja boleh pakai serum pemutih wajah untuk mencerahkan kulit atau sebaliknya dari Stylo Indonesia berikut ini. 

Baca Juga: 3 Rekomendasi Serum Pemutih Wajah untuk Remaja yang Aman dan Murah

Faktanya, remaja boleh pakai serum pemutih wajah agar kulit glowing dan cerah. 

Kini hadir berbagai pilihan serum pemutih wajah yang diformulasikan cocok untuk kulit remaja. 

Serum pemutih wajah mengandung bahan alami dan aktif yang ringan bisa jadi solusi untuk merawat kulit remajamu. 

Beberapa kandungan serum pemutih wajah yang aman digunakan untuk remaja, seperti peach, berries extract dan niacinamide. 

Pilihlah serum pemutih wajah tidak mengandung alkohol dan wangi parfum yang kuat untuk mencegah munculnya berbagai masalah kulit wajah, seperti iritasi dan kemerahan. 

Selain itu, pastikan serum pemutih wajah yang dipilih sudah lulus uji BPOM dan jauh dari tanggal kedaluwarsa agar terhindar dari kerusakan kulit akibat penggunaan kosmetik palsu.(*)

Baca Juga: Bolehkah Pakai Serum Pemutih Wajah Setiap Hari? Cari Tahu Yuk!