Benjolan di Telinga di Bawah dekat Anting, Apakah Itu Bahaya?

By Grace Kencana Pranata, Sabtu, 9 Desember 2023 | 12:35 WIB
Ilustrasi area telinga, bahayanya jika ada benjolan di area pendengaran
Ilustrasi area telinga, bahayanya jika ada benjolan di area pendengaran (dok. Stylo Indonesia)

Stylo Indonesia - Stylovers, apakah kamu pernah mengalami timbul benjolan pada tubuh?

Benjolan yang muncul pada tubuh biasanya ada yang muncul di permukaan kulit seperti bentol biasanya disebabkan oleh gigitan serangga.

Salah satu area tubuh yang suka mengalami benjolan salah satunya adalah telinga.

Area yang satu ini biasanya timbul benjolan di bagian daun telinga bawah, di dekat tindik anting.

Sebenarnya apa kemungkinan penyebab benjolan di telinga tersebut?

Simak penjelasannya berikut ini, yuk, Stylovers.

Kista epidermoid

Pertama, ada kemungkinan benjolan di telinga tersebut adalah kista epidermoid.

Kista ini berkembang dari awalnya sel-sel kulit kemudian muncul di berbagai titik tubuh kita.

Salah satunya area telinga.

Ganglion

Benjolan ini lumrah ditemukan di beberapa titik di tubuh.