Bolehkah Pakai Serum Pemutih Wajah Setiap Hari? Cari Tahu Yuk!

By Livia, Kamis, 30 November 2023 | 15:00 WIB
Ilustrasi perempuan pakai serum pemutih wajah. (Freepik.com)

Stylo Indonesia - Cara mengatasi masalah kulit wajah kusam dengan menggunakan skincare yang tepat.

Salah satunya merawat kulit dengan serum yang mengandung bahan aktif efektif mencerahkan dan menutrisi kulit secara optimal.

Gak heran skincare yang satu ini banyak diminati hingga sering dipakai.

Namun, tak jarang serum justru menimbulkan berbagai masalah kulit wajah.

Karenanya, penting mengetahui waktu yang tepat menggunakan skincare yang satu ini untuk mendapatkan hasil optimal.

Yuk, cari tahu boleh pakai serum pemutih wajah setiap hari atau sebaliknya dari Stylo Indonesia.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Serum Pemutih Wajah untuk Remaja yang Aman dan Murah 

Faktanya, boleh pakai serum pemutih wajah setiap hari untuk mencerahkan dan menutrisi kulit wajah secara intensif.

Namun, ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat ingin menggunakan serum pemutih wajah setiap hari.

Pastikan serum pemutih wajah tidak mengandung exfoliant yang dapat merusak skin barrier, seperti AHA dan BHA.

Serum pemutih wajah mengandung niacinamide, vitamin C, licorice extract, lemon atau berries extract bisa jadi pilihan.