Padu Padan Outfit Warna Navy, Intip Inspirasi ala Fashionista Yuk!

By Annisa Suminar, Rabu, 22 November 2023 | 11:03 WIB
Padu Padan Outfit Warna Navy, Intip Inspirasi ala Fashionista Yuk! (Instyle)

Stylo Indonesia - Saat ini ada banyak warna fashion yang sedang diminati oleh para pencinta fashion.

Salah satunya adalah outfit dengan warna navy yang selalu everlasting dan tidak pernah membosankan.

Tak heran kalau fashion item dengan warna navy wajib ada di dalam lemarimu, Stylovers!

Navy jadi salah satu warna yang tergolong mudah untuk dipadukan dengan warna apapun.

Kalau nggak percaya simak padu padan outfit navy dari para fashionista berikut ini, yuk!

1. Blazer Navy dan Rok Denim

Blazer Navy dan Rok Denim (insytle)

Padu padan outfit pertama adalah kamu bisa menggunakan blazer berwarna navy seperti look dari fashionista di atas.

Ia memadukan blazer navy dengan kemeja putih pada bagian dalamnya.

Lalu, outfit yang satu ini cocok jika dikombinasikan dengan rok denim yang belakangan ini sedang jadi tren.

2. Dress Navy dan Jaket Kulit Cokelat

Dress Navy dan Jaket Kulit Cokelat (instyle)

Outfit warna navy memang cocok dipadukan dengan warna apapun.

Salah satunya adalah navy dengan cokelat seperti tampilan di atas,

Sang model menggunakan dress berwarna navy lalu dilapisi dengan jaket kulit berwarna cokelat.

Biar makin matching, pilihlah alas kaki model boots leather warna coklat yang senada dengan jaketnya.

3. Setelan Navy dan Inner Baby Blue

Setelan Navy dan Inner Baby Blue (instyle)

Tak hanya cokelat dan denim, navy juga bisa dipadukan dengan warna baby blue.

Outfit satu ini bisa jadi referensinya, nih!

Gunakan one set yang terdiri dari outer dan rok berwarna navy.

Lalu kamu bisa menggunakan atasan berwarna baby blue untuk dalaman outernya.

Maksimalkan outfitmu dengan flatshoes dan handbag biar makin modis dan elegan.

(*)