Stylo Indonesia - Stylovers, mencari rekomendasi bedak untuk kulit berminyak dan kusam?
Stylovers dengan jenis kulit seperti itu membutuhkan produk makeup yang memiliki hasil akhir matte agar tampilan kulit wajah tidak terlihat mengkilap.
Pemakaian bedak bisa menjadi solusi untuk masalah kulit wajah yang kusam agar terlihat lebih cerah.
Deretan rekomendasi produk berikut ini juga memiliki harga yang terjangkau, semuanya di bawah Rp 100 ribu.
Yuk, intip ada apa saja rekomendasi bedak untuk kulit berminyak dan kusam berikut ini!
1. Purbasari Oil Control Matte Powder
Merupakan bedak yang membuat tampilan kulit wajah menjadi lebih segar, bebas kusam, dan tidak berminyak.
Diperkaya dengan safflower seed oil yang mencerahkan sekaligus melembapkan wajah, dan UV filter yang melindungi kulit dari sinar matahari.
Tersedia pilihan shade Natural dan Honey Beige yang bisa dipilih sesuai warna kulit.
Purbasari Oil Control Matte Powder bisa didapatkan dengan harga Rp 19.500.
Baca Juga: 5 Face Wash untuk Kulit Kusam dan Berminyak di Bawah Rp 100 Ribu
2. OMG Coverlast Two Way Cake
Merupakan kombinasi bedak dan foundation dengan teknologi Coloradvanced Tech yang memberikan daya cover medium untuk menutupi warna kulit yang tidak rata.
Dengan formula Oil Control yang dapat menahan minyak dan SPF20 PA++ yang memberikan perlindungan ekstra terhadap paparan sinar matahari.
Tersedia pilihan shade Light, Natural, dan Sand yang bisa dipilih sesuai warna kulit.
OMG Coverlast Two Way Cake bisa didapatkan dengan harga Rp 28.000.
3. Dazzle Me Muse Pressed Foundation
Merupakan bedak padat yang ringan dan mudah diaplikasikan dengan daya cover yang bisa meratakan sekaligus mencerahkan warna kulit.
Dengan formula mineral yang memberikan efek tahan lama pada kulit wajah, efek blurring matte, dan SPF25 PA+++.
Tersedia 2 pilihan shade yang bisa dipilih sesuai warna kulit.
Dazzle Me Muse Pressed Foundation bisa didapatkan dengan harga Rp 37.500.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Masker untuk Kulit Kusam di Bawah Rp 50 Ribu, Murah!
4. YOU NoutriWear+ Airy Fit Loose Powder
Merupakan bedak tabur ringan yang dapat membantu membuat riasan lebih tahan lama dan mengontrol sebum hingga 24 jam.
Mengandung Soft Light-diffusing Powder dan Immortelle C-lock Essence.
Tersedia pilihan shade Transparent, Classic Ivory, Natural Buff, dan Shell Beige yang bisa dipilih sesuai warna kulit.
YOU NoutriWear+ Airy Fit Loose Powder bisa didapatkan dengan harga Rp 66.000.
5. Wardah Colorfit Mattifying Powder
Merupakan bedak tabur dengan UVA/UVB Protection yang halus untuk wajah bebas kilap dan hasil akhir matte.
Diformulasikan khusus dengan SkinMatch Technology untuk dapat menyatu sempurna dengan warna asli kulit dan memberi efek oil control pada wajah.
Tersedia pilihan shade Light Ivory, Warm Ivory, Neutral Beige, dan Golden Sand yang bisa dipilih sesuai warna kulit.
Wardah Colorfit Mattifying Powder bisa didapatkan dengan harga Rp 80.000.
Nah, itu dia Stylovers rekomendasi bedak untuk kulit berminyak dan kusam di bawah Rp 100 ribu. Mana yang jadi pilihanmu? (*)
Baca Juga: Kulit Kusam Akibat Kurang Vitamin, Ini Asupan yang Dibutuhkan Kulit!