Viral Potret TK Raffi Ahmad, Ternyata Sudah Good Looking Sejak Dini

By Novita Ibnati Awalia, Sabtu, 18 November 2023 | 13:55 WIB
Penampilan Raffi Ahmad (Instagram.com/raffinagita_1717)

Stylo Indonesia - Jika bicara mengenai dunia entertainment Tanah Air, tentunya nama Raffi Ahmad tak boleh ketinggalan.

Raffi Ahmad merupakan entertainer yang sudah mengibarkan namanya semenjak ia muda.

Bahkan suami dari Nagita Slavina ini disebut-sebut memiliki paras yang ganteng.

Apalagi jika membicarakan potret-potret lamanya.

Sebelum memulai rumah tangga bersama Nagita Slavina, Raffi Ahmad dikenal sebagai seorang Playboy karena parasnya ini.

Tak heran jika banyak perempuan yang kepincut dengan Sultan Andara.

Siapa sangka jika potret lawas Raffi Ahmad membuat netizen terkejut.

Apalagi jika bukan karena ketampanannya yang ternyata sudah terlihat sejak dini.

Nah baru-baru ini viral sebuah potret TK Raffi Ahmad yang menjadi perbincangan netizen.

Yuk langsung saja kita intip potretnya seperti apa!

Baca Juga: Tak Kalah Tajir dari Raffi Ahmad, Nisya Ahmad Kepergok Bawa Tas Mungil Ratusan Juta

 

 Raffi Ahmad dan Nagita Slavina diketahui menggunakan akun Instagram bersama.

Di sebuah unggahan yang diunggah pada 17 November 2023, nampak foto Raffi Ahmad saat TK.

"Raffi Ahmad masih TK itu samping kanan kiri gw udh pada lupa namanya... siapa siapa aja yakk?!!?" keterangan di dalam unggahan tersebut.

Raffi Ahmad menunjukkan dirinya saat TK merupakan anak laki-laki yang berdiri di posisi nomor 2 dari kanan.

Di potret tersebut nampak Ayah Rafathar ini mengenakan seragam berupa baju putih dan celana hijau.

Penampilan Raffi Ahmad (Instagram.com/raffinagita_1717)

Gaya rambutnya pun terlihat dengan poni yang cukup berantakan.

Unggahan ini banjir komentar dari netizen yang merasa bahwa masa kecil Raffi Ahmad mirip dengan Rafathar.

Fitur-fitur wajah Raffi Ahmad kecil juga terlihat mirip rafatar mulai dari mata, alis, bentuk wajah, hidung, hingga bibir.

Tak heran jika banyak orang yang baru menyadari bahwa rafatar lebih mirip Raffi Ahmad.

Unggahan ini pun banjir komentar yang beragam dari netizen.

Mulai dari yang memuji ketampanan Raffi Ahmad kecil hingga kemiripannya dengan Rafathar.

Baca Juga: Tumben Buka-bukaan, Bentuk Tubuh Nagita Slavina Dikomentari Saat Dipeluk Mesra Raffi Ahmad

 

 Berikut komentar dari netizen.

satriaakbarnugroho: Kirain rafathar mirip Nagita, ternyata mirip Raffi banget

dikwhyd: Pasti belum kepikiran jadi Sultan itu

sabilad: Ini TK aisyiah bukan sih?? Seragamnya sama kaya seragam TK aku900

achagg: Ini yang aplod a rafi atau mama gigi yah?

erlindella: Goodlooking sejak kecil,seprti kedua jagoannya

fitriyani002: Rafathar banget gasih

tiararahmawati873: Dari kecil udah ganteng AA

rizkieperdana: Itu gw yg sebelah nya., lupa lu yakk

pipitrst: Ternyata rafathar mirip bapaknya

ita puspita23: Rafathar bingits..

Wah kalau menurut Stylovers Rafathar lebih mirip Raffi Ahmad atau Nagita Slavina, nih? (*)

#SemuaBisaCantik