Apakah Sampo Bisa Menyebabkan Jerawat Punggung? Cari Tahu Faktanya!

By Marsha Ayu, Jumat, 20 Oktober 2023 | 13:17 WIB
Apakah keramas sebabkan jerawat punggung? (freepik.com)

Sehingga, memang bukan hal yang aneh mengapa sampo bisa dikaitkan dengan timbulnya jerawat punggung.

Namun, apakah benar jerawat punggung memang dapat menyebabkan timbulnya jerawat punggung?

Dilansir dari website American Academy of Dermatology (aad.org), sampo memang ternyata bisa menjadi penyebab dari timbulnya jerawat punggung!

Bahkan tak hanya sampo, produk rambut lain seperti masker, conditioner, minyak rambut, dan sebagainya juga bisa menjadi pelaku dari timbulnya jerawat punggung.

Masih dikutip dari sumber yang sama, produk sampo ternyata memiliki kemungkinan besar untuk menyumbat pori-pori di area punggung.

Pori-pori yang tersumbat ini lah yang nantinya akan berkembang menjadi benjolan jerawat.

Namun jangan panik Stylovers, ada cara yang bisa dilakukan untuk mencegah sampo menyumbat pori-pori kulit.

Pertama-tama, hindari penggunaan produk sampo yang mengandung banyak oil atau minyak.

Kemudian, pastikan untuk menggosok semua area punggung dengan baik untuk membersihkan sisa-sisa sampo yang dapat menempel.

Jika kebersihan pada punggung dapat terjaga, maka jerawat punggung kemungkinan tidak akan balik kembali!

Baca Juga: Pertolongan Pertama Atasi Alergi Krim Pemutih, Ikuti Langkah Berikut!

(*)