Rambut Kemaluan Keriting dan Pendek, Disebabkan Oleh Apa, Ya?

By Grace Kencana Pranata, Rabu, 27 September 2023 | 14:35 WIB
Ilustrasi rambut kemaluan (healthline.com)

Stylo Indonesia - Bentuk rambut kemaluan yang melekat di area intim setiap orang ternyata memiliki bentuk yang berbeda.

Hal ini dipengaruhi oleh faktor hormon dan genetik pada tubuh manusia.

Sama seperti rambut di kepala, rambut kemaluan juga memiliki karakteristik yang berbeda.

Lalu, kenapa ya, rambut kemaluan bisa bentuknya keriting dan pendek?

Nah, coba yuk cari tahu selengkapnya berikut ini.

Faktor genetika

Stylovers, ternyata jenis rambut di berbagai bagian tubuh dapat ditentukan oleh faktor genetik.

Beberapa orang memiliki rambut yang lebih cenderung keriting, termasuk rambut kemaluan.

Faktor genetik ini dapat memengaruhi bentuk, tekstur, dan panjang rambut di area kemaluan.

Hormon dalam tubuh

Produksi dan pertumbuhan rambut di area kemaluan juga dipengaruhi oleh hormon seks, terutama di masa pubertas.

Baca Juga: Apa Itu Klitoris di Vagina? Yuk, Cari Tahu Selengkapnya di Sini

Selama masa pubertas, produksi hormon seks, seperti estrogen dan testosteron, meningkat, dan ini dapat memengaruhi karakteristik rambut kemaluan.

Hormon juga dapat mengatur pertumbuhan rambut di berbagai bagian tubuh, termasuk kemaluan.

Tempat tinggal 

Selain faktor dari dalam tubuh, dari luar pun juga bepegaiKulit di area kemaluan memiliki karakteristik khusus yang dapat memengaruhi pertumbuhan rambut.

Kulit di area ini cenderung lebih lembut dan sensitif, yang dapat memengaruhi bentuk dan panjang rambut kemaluan.

Faktor individu

Kondisi dan karakteristik individu, seperti etnisitas, juga dapat memainkan peran dalam jenis rambut kemaluan.

Beberapa etnis cenderung memiliki rambut yang lebih keriting atau lebih panjang daripada yang lain.

Baca Juga: Bleaching Vagina Ternyata Bisa Sangat Berbahaya, Ketahui Bahayanya!

 

 (*)