Ketiak Kering Bikin Bau dan Kulit Perih, Ini Cara Merawatnya

By Grace Kencana Pranata, Senin, 25 September 2023 | 17:05 WIB
Ilustrasi ketiak kering (cliffordclinic.com)

Stylo Indonesia - Kulit tubuh yang satu ini memang selalu tersembunyi keberadaannya, tetapi bisa menimbulkan huru hara kalau kita salah merawatnya, loh.

Yap, salah satu bagian kulit yang spesial di tubuh kita ini adalah ketiak.

Posisinya berada di lipatan lengan, membuat ketiak sering terhimpit dan berkeringat.

Kalau sudah berkeringat, misalnya ketiak dalam keadaan kotor, bakteri bisa saja menimbulkan bau tak sedap.

Maka dari itu, kita perlu merawat kebersihan kulit ketiak agar tidak timbul bau badan yang tak sedap.

Selain bau badan, permasalahan ketiak juga timbul saat kondisi kulit ketiak kering.

Kulit ketiak kering bukan berarti tak bersisiko timbul bau badan, loh, Stylovers.

Kamu juga perlu merawat kulit ketiak agar tetap lembap dan terhindar bau badan.

Nah, kali ini Stylo punya tips mudah bagaimana cara merawat kulit ketiak agar kembali lembap dan bebas bau berikut ini.

Pilih sabun yang lembut

Ketika mandi, kamu bisa menggunakan sabun mandi yang lembut dan bebas pewangi.

Sabun yang menggunakan bahan alkohol tinggi bisa memperparah kondisi kulit ketiak yang kering.