Banyak yang Gak Tau, Ternyata Sampo Jadi Penyebab Jerawat di Dahi!

By Layla Ekrep, Kamis, 14 September 2023 | 11:20 WIB
Sampo bisa menjadi penyebab munculnya jerawat di dahi (freepik.com)

Stylo Indonesia - Secara umum, banyak faktor yang bisa menjadi penyebab jerawat, baik dari penggunaan produk tertentu, hormonal, dan semacamnya.

Namun, tidak banyak yang tau kalau ternyata sampo juga bisa menjadi penyebab jerawat, lho!

Sampo dapat jadi penyebab jerawat yang muncul di berbagai area sekitar wajah, bahu, leher, bahkan punggung.

Nah, bagaimana cara mengenali jerawat yang disebabkan oleh sampo?

Berikut Stylovers bisa simak beberapa jenis jerawat yang menjadi tanda kalau penyebab jerawat yang kamu alami karena pemakaian sampo. 

Baca Juga: 3 Tanda Sampo Kedaluwarsa, Segera Buang Saat Lihat Tanda-tanda Ini!

1. Jerawat Kecil atau Komedo

Jerawat yang disebabkan oleh sampo sering muncul dalam bentuk komedo terbuka seperti komedo hitam, atau komedo tertutup seperti komedo putih.

Biasanya komedo ini muncul di area yang terkena sampo atau konsioner, karena terdapat penyumbatan pori-pori akibat produk perawatan rambut.

Baca Juga: Jerawat di Alis Bikin Nyeri Banget! Ternyata Disebabkan Gara-gara Ini!

2. Jerawat Merah dan Meradang

Jerawat yang ditandai dengan benjolan merah dan meradang di kulit juga bisa jadi disebabkan oleh pemakaian sampo, lho!

Jerawat ini cenderung terasa sakit dan terkadang dibarengi dengan rasa gatal.

3. Papula atau Pustula

Jenis jerawat yang harus kamu waspadai dan memerlukan perhatian lebih yaitu papula atau pustula, karena jerawat ini berupa benjolan kecil yang berisi nanah atau cairan.

Jika kamu baru mencoba produk sampo yang baru dan ternyata kulit kamu bereaksi dengan munculnya papula atau pustula, segera hentikan pemakaian sampo tersebut.

4. Jerawat Kistik

Meski jarang dialami, jerawat kistik juga jadi salah satu gejala yang muncul apabila kamu tidak cocok memakai produk sampo tertentu.

Pada beberapa kasus yang lebih parah, jerawat sampo akan berkembang menjadi jerawat kistik yang merupakan benjolan besar dan meradang yang lebih sulit diobati.

Buat kamu yang merasa khawatir dengan jerawat yang muncul, terutama setelah pemakaian produk perawatan rambut tertentu, sangat disarankan untuk konsultasi dengan dermatolog, ya! (*)

Baca Juga: Sering Pakai Sampo Sebagai Pengganti Sabun Mandi? Cari Tahu Bahayanya!