4 Cara Ampuh Mengecilkan Pori-pori di Wajah, Tak Harus Perawatan Mahal

By Marsha Ayu, Sabtu, 12 Agustus 2023 | 13:18 WIB
Ini cara ampuh mengecilkan pori-pori! (freepik.com)

Saat malas mencuci wajah, minyak dan kotoran yang ada di permukaan kulit dapat masuk ke dalam pori-pori.

Sehingga, sebisa mungkin Stylovers wajib mencuci wajah menggunakan sabun sebanyak 2x sehari.

Dikutip dari aad.org, Stylovers bisa gunakan sabun wajah yang gentle dan non-comedogenic untuk mencegah terjadinya penyumbatan pori-pori lain.

2. Menggunakan Retinol

Selain karena kotoran yang menyumbat, pori-pori besar juga dapat timbul karena kondisi kulit yang sudah tidak kencang lagi.

Sehingga, retinol yang dapat merangsang produksi kolagen pada kulit bisa membantu mengembalikan elastisitas kulit.

Namun karena retinol tergolong kandungan skincare keras, Stylovers wajib membaca instruksi dari tiap produk retinol yang digunakan, ya!

Baca Juga: Rekomendasi Body Lotion untuk Kulit Kering, Enggak Busik Lagi

3. Eksfoliasi Wajah

Rutin melakukan eksfoliasi wajah dapat mencegah pori-pori tersumbat sekaligus mengeluarkan kotoran di dalamnya.

Eksfoliasi tak hanya dapat membersihkan wajah, tetapi juga mengangkat sel-sel kulit mati di permukaan kulit.