Stylo Indonesia - Kondisi selangkangan gatal biasanya kerap terjadi bila kamu malas menjaga kebersihan.
Apakah Stylovers pernah mengalami masalah selangkangan gatal? Duh, pasti rasanya menyiksa, ya.
Baik pria atau wanita, sama-sama bisa mengalami kondisi selangkangan gatal, lho!
Maka dari itu, pastikan agar kamu tidak ikut mengalaminya.
Selangkangan gatal bisa berubah jadi memerah dan lecet bila terus digaruk.
Meski kelihatannya sepele, ternyata hal tersebut bisa memicu masalah lainnya, lho.
Ada beberapa hal yang menjadi penyebab selangkangan gatal, simak sampai habis seperti yang sudah dirangkum oleh Stylo Indonesia.
Penyebab yang pertama bisa dikarenakan kamu malas ganti celana dalam, sehingga ada banyak bakteri yang menumpuk dan membuatnya jadi gatal.
Kemudian penyebab lainnya karena kamu menggunakan celana yang terlalu ketat.
Baca Juga: Kenapa Selangkangan Gatal dan Menghitam? Ternyata Ini Loh Penyebabnya!
Celana ketat tersebut memicu adanya gesekan pada kulit sehingga lama-lama bisa memicu gatal hingga iritasi.