1. Lipstik Nude untuk Warna Kulit Pucat (Fair Skin)
Untuk Stylovers dengan warna kulit pucat, bisa memilih lipstik nude dengan warna yang sesuai dengan warna bibir asli.
Jangan pilih warna yang terlalu terang, karena hanya akan membuat warna bibir dan kulit menjadi menyatu!
2. Lipstik Nude untuk Warna Kulit Medium
Dikutip dari teenvogue.com, Stylovers dengan warna kulit medium, bisa pilih lipstik nude dengan warna deep pink atau caramel.
Stylovers juga bisa coba gunakan lipstik nude dengan warna peach.
Pastikan lipstik nude apapun yang dipilih harus sedikit lebih terang atau lebih gelap dari warna kulit asli.
Baca Juga: Cegah Jerawat, Tips Memilih Tone Up Sunscreen untuk Kulit Sensitif
3. Lipstik Nude untuk Warna Kulit Gelap
Stylovers yang memiliki warna kulit gelap bisa mencoba lipstik nude dengan warna yang sedikit berbeda dari warna kulit.
Beberapa warna lipstik nude yang bisa dipilih adalah warna kecokelatan, warna yang memiliki sedikit sentuhan orange, hingga warna deep berry keunguan.
Stylovers tinggal coba warna mana yang lebih cocok dengan warna kulit dan skin tone yang dimiliki!
Baca Juga: Tips Memilih Sandal yang Nyaman Dipakai Seharian dari Tiktoker Fashion
(*)