Berani Vulgar, Jennie Blackpink Pakai Baju Transparan di The Idol!

By Novita Ibnati Awalia, Kamis, 22 Juni 2023 | 15:40 WIB
Berani Vulgar, Jennie Blackpink Pakai Baju Transparan di The Idol! (The Idol HBO)

Stylo Indonesia - Tampilan Jennie Blackpink di serial HBO The Idol kini jadi perbincangan.

Pasalnya, tampilan Jennie Blackpink di serial The Idol ini dinilai vulgar oleh netizen.

Busana yang dikenakan Jennie Blackpink di serial The Idol ini bahkan ada yang transparan, lo!

Pantas saja jika gaya Jennie Blackpink di The Idol ini langsung jadi sorotan utama.

Member Blackpink ini mendapat kesempatan untuk bermain peran bersama Lily-Rose Depp dan Abel The Weeknd.

Di luar fokus mengenai skill akting Jennie, netizen justru dibuat salah fokus dengan busana yang dikenakannya.

Pada sebuah scene, idol berusia 27 tahun ini nampak mengenakan sebuah piecewear yang fenomenal.

Tubuhnya terlihat terekspos bahkan di bagian dada yang terbuka.

Nah, kali ini, Stylo Indonesia akan mengulik lebih detail mengenai piecewear yang dikenakan mantan pacar Kai EXO ini.

Yuk, simak selengkapnya, Stylovers!

Baca Juga: Detail Tampilan Jennie Blackpink di Cannes Film Festival, Anggun bak Barbie!

Di sebuah scene dance, Jennie terlihat mengenakan outfit bernuansa ungu.

Bajunya kali ini terlihat lebih vulgar dibanding outfitnya di konser biasa.

Jennie terlihat mengenakan paduan celana pendek berbahan satin dengan piecewear yang terlihat cukup kaku.

tampilan Jennie Blackpink di The Idol (instagram.com/jendeukiestyles)

Piecewear ini menghiasi bagian dada Jennie namun tidak menutup semuanya.

Oleh karena itu, Jennie mengenakan bra tipe pad yang menempel sehingga tidak mengganggu tampilan dengan piecewear ini.

Ornamen ini merupakan NQ15 piecewear yang dibanderol dengan harga $1,330.

tampilan Jennie Blackpink di The Idol (instagram.com/jendeukiestyles)

Harga ini sebanding dengan Rp19.968.400, lo, untuk sebuah ornamen dada saja.

Detailnya yang rumit, tak heran membuat ornamen ini dibanderol dengan harga yang mahal.

Gaya Jennie dilengkapi dengan gaya rambut kepang kecil-kecil ke belakang.

Overall, tampilannya cukup membuat salah fokus netizen.

Baca Juga: Nunduk Sampai Tak Dikenali, Begini Gaya Jennie Blackpink OTW Riyadh!

Unggahan dari akun fans ini tuai beragam komentar dari penggemar Jennie.

"Jen, dingin jen.. ati-ati ntar masuk angin..." tulis @eno_triretno.

"Woooahhhhhh so hooottt" tambah utisonesfa.

"omg finally an outfit from the idol (omg akhirnya outfit dari The Idol)" tulis @cheryrygal cukup antusias.

Kalau menurut Stylovers bagaimana? (*)

#SemuaBisaCantik