Deodoran Ketiak Bikin Baju Kuning, Ini Cara Pilih yang Tepat!

By Cerysa Nur Insani, Sabtu, 17 Juni 2023 | 11:50 WIB
Deodoran Ketiak Bikin Baju Kuning, Ini Cara Pilih yang Tepat! (Freepik)

Stylo Indonesia - Stylovers, pemakaian deodoran bikin baju kuning dan bikin kamu jadi ngerasa gak nyaman?

Penyebab deodoran ketiak bikin baju kuning ini ternyata disebabkan oleh beberapa kandungan tertentu yang biasanya ada pada produk deodoran lho, Stylovers.

Namun dengan mengetahui bagaimana cara memilih deodoran yang tepat, Stylovers bisa mencegah masalah deodoran ketiak bikin baju kuning ini.

Dilansir dari horace.com, inilah penyebab deodoran ketiak bikin baju kuning dan bagaimana cara mencegahnya.

Yuk, simak apa saja penyebab deodoran ketiak bikin baju kuning dan bagaimana cara mencegahnya berikut ini!

Penyebab Deodoran Ketiak Bikin Baju Kuning

Penyebab deodoran ketiak bikin baju kuning ternyata bukan karena bahan pakaian kamu lho, Stylovers.

Melainkan akibat formula dari produk deodoran yang biasa kamu gunakan. Lho, kok bisa ya?

Jadi, banyak dari produk deodoran serta antiperspiran yang memiliki kandungan garam aluminium dan ethyl alcohol.

Kedua kandungan ini bisa bercampur dengan keringat kita di ketiak dan meninggalkan noda kuning yang mengganggu pada pakaian.

Baca Juga: Deodoran Ketiak Bikin Baju Kuning Karena Apa? Ini Penyebabnya

Biasanya, hal ini juga banyak terjadi pada jenis deodoran stick dan roll-on.

Cara Mencegah Deodoran Ketiak Bikin Baju Kuning

Ada beberapa cara yang bisa Stylovers lakukan untuk mencegah deodoran ketiak bikin baju kuning dan gak nyaman, nih!

Pertama, tentunya Stylovers bisa menghindari produk deodoran serta antiperspiran yang memiliki kandungan garam aluminum dan ethyl alcohol.

Kedua, setelah mandi, gunakan deodoran saat keadaan ketiak sudah benar-benar kering.

Pakai deodoran secukupnya saja, jangan terlalu banyak agar tidak banyak yang akan menempel pada pakaian.

Setelah memakai deodoran, biarkan hingga ketiak kering terlebih dahulu sebelum mengenakan pakaian.

Stylovers juga bisa memakai baju yang lebih longgar, hindari pakaian yang terlalu ketat di bagian ketiak untuk mencegah adanya noda keringat atau deodoran pada pakaian.

Nah, itu dia Stylovers penyebab deodoran ketiak bikin baju kuning yang banyak terjadi. Apakah kamu juga mengalami masalah ini di baju kamu, Stylovers? (*)

#SemuaBisaCantik

Baca Juga: Deodoran Ketiak Alami Enggak Bikin Baju Kuning dan Bau Asem, Pakai Ini