Lulur Dipakai Sebelum atau Sesudah Mandi? Begini Cara Biar Kulit Putih

By Cerysa Nur Insani, Kamis, 15 Juni 2023 | 11:40 WIB
Lulur Dipakai Sebelum atau Sesudah Mandi? Begini Cara Biar Kulit Putih (Freepik)

Stylo Indonesia - Stylovers mungkin pernah bertanya-tanya, lulur dipakai sebelum atau sesudah mandi?

Pertanyaan lulur dipakai sebelum atau sesudah mandi ini mungkin muncul lantaran Stylovers masih bingung bagaimana cara memakai lulur yang tepat.

Dengan mengetahui lulur dipakai sebelum atau sesudah mandi, Stylovers bisa memakai lulur dengan tepat agar kulit bersih dan cerah.

Dilansir dari skincare.com, inilah jawaban lulur dipakai sebelum atau sesudah mandi.

Yuk, simak jawaban lulur dipakai sebelum atau sesudah mandi berikut ini!

Lulur Dipakai Sebelum atau Sesudah Mandi?

Ternyata, lulur sebaiknya dipakai sesudah mandi, Stylovers.

Sebelum memakai lulur, sebaiknya Stylovers mandi terlebih dahulu untuk membersihkan kotoran dan keringat dari permukaan kulit.

Sehingga saat Stylovers memakai lulur, bisa mendapatkan efek eksfoliasi atau pengangkatan sel kulit mati yang lebih dalam.

Urutan Memakai Lulur

Baca Juga: 5 Lulur yang Bagus untuk Memutihkan dan Menghilangkan Bekas Luka

#1. Mandi

Sebelum memakai lulur, sebaiknya Stylovers memulainya dengan mandi menggunakan air hangat.

Air hangat bisa membantu membuka pori-pori, sehingga lulur bisa mengeksfoliasi kulit dengan lebih baik.

#2. Luluran

Ambil lulur secukupnya dan oleskan pada kulit tubuh yang agak basah.

Oleskan lulur pada bagian punggung, leher, lengan, kaki, serta dada.

Pijat secara lembut dengan gerakan melingkar selama 5 sampai 10 menit.

Setelah selesai memijat, bilas tubuh hingga bersih.

#3. Pakai body lotion

Tahap terakhir yang tak kalah penting adalah melembapkan kulit setelah mandi dan memakai lulur.

Baca Juga: Cara Membuat Lulur Alami untuk Memutihkan Badan dengan Cepat

Pilihlah pelembap baik body lotion, body serum, atau body cream yang cocok dengan tipe kulit Stylovers dan usapkan pada seluruh area tubuh.

Hindari menggunakan pelembap untuk wajah pada badan, karena kulit tubuh membutuhkan kelembapan yang lebih.

Itulah cara dan tahapan yang tepat dalam menggunakan lulur agar bisa mendapatkan manfaat yang maksimal bagi kulit tubuh, di antaranya membersihkan dan mencerahkan kulit.

Nah, itu dia Stylovers jawaban lulur dipakai sebelum atau sesudah mandi sekaligus urutan yang tepat saat memakai lulur.

Selama ini, kamu pakai lulur sebelum atau sesudah mandi, nih?

Setelah ini, pastinya sudah enggak salah lagi, kan? (*)

#SemuaBisaCantik

Baca Juga: Rekomendasi Lulur Pemutih Badan Terbaik yang Mudah Digunakan di Rumah