Daki di Selangkangan Tak Kunjung Hilang? Awas Gejala Penyakit Ini!

By Layla Ekrep, Jumat, 26 Mei 2023 | 18:30 WIB
Daki di selangkangan tidak kunjung hilang ternyata bisa jadi gejala penyakit (freepik.com)

Stylo Indonesia - Stylovers tengah bermasalah dengan daki di selangkangan?

Kamu sudah melakukan berbagai cara, namun daki di selangkangan tidak kunjung hilang? 

Waspada, bisa jadi bukan daki di selangkangan, melainkan gejala penyakit tertentu nih!

Daki di selangkangan biasanya disebabkan oleh banyak faktor, sehingga daerah di selangkangan menjadi lebih gelap atau hiperpigmentasi. 

Selain masalah kebersihan, ternyata ruam atau daki di selangkangan dapat menunjukkan adanya infeksi atau kondisi kulit lainnya yang memerlukan perhatian medis.

Kira-kira apa saja penyakit gejalanya menyebabkan ruam atau daki di selangkangan susah dihilangkan? Simak penjelasan berikut ini! 

Baca Juga: Bahan Alami Perontok Daki yang Gampang Diolah di Rumah, Ampuh!

#1. Dermatitis Kontak

Merupakan reaksi alergi atau iritasi kulit akibat kontak dengan zat tertentu, seperti deterjen, pewarna pakaian, atau produk perawatan pribadi.

Mirip dengan daki, Dermatitis Kontak memiliki gejala ruam dan gatal di kulit, biasanya di area sekitar lipatan selangkangan. 

Baca Juga: 3 Body Scrub Penghilang Daki di Selangkangan di Bawah Rp 50 Ribu