Stylo Indonesia - Daki yang menumpuk, dapat mengurangi rasa percaya diri seseorang.
Tampilan kulit jadi terlihat kotor dan memberikan kesan tidak higienis pada diri kita.
Sehingga, Stylovers harus rutin mencegah penumpukan daki pada beberapa area kulit.
Salah satu area kulit yang mudah terjadi penumpukan daki adalah kulit sekitar leher nih, Stylovers.
Oleh karena itu, kali ini Stylo Indonesia akan kasih tips mencegah daki menumpuk pada leher.
Gak mahal dan rumit, Stylovers cukup gunakan scrub alami di bawah ini yang tentunya aman untuk digunakan!
Nah, kira-kira bahan apa saja yang dibutuhkan untuk membuat scrub alami perontok daki?
Yuk, simak selengkapnya!
Baca Juga: Cara Cuci Baju yang Ketiaknya Bau Asem dan Kuning agar Hilang Total
Bahan yang dibutuhkan:
1. 1 sendok makan yogurt murni (tanpa gula)
2. 1/4 gelas minyak zaitun
3. 1 sendok teh madu murni
4. 3 sendok makan gula putih yang tidak terlalu kasar
Cara Membuatnya:
Untuk membuatnya, Stylovers bisa tinggal campurkan semua bahan hingga menyatu dengan sempurna.
Kemudian, aplikasikan scrub pada kulit yang bersih dan gosok-gosok pada area kulit yang rentan penumpukan daki.
Stylovers bisa pijat dan diamkan scrub hingga kurang lebih 5-10 menit pada area kulit yang diinginkan.
Terakhir, jangan lupa bilas dengan air bersih dan gunakan pelembap setelahnya, ya!
Scrub alami ini bisa Stylovers gunakan secara rutin sebanyak 2-3 kali dalam seminggu untuk hasil yang maksimal.
Baca Juga: Cara Buat Masker Alami untuk Jerawat dan Manfaatnya Menurut Ahli!
(*)