Baca Juga: Ketiak Bau Asem Dialami Teman Dekat, Ini Cara Menegurnya dengan Santai
Ketiak Bau dan Basah Pas Ngegym, Coba Cara Alami untuk Perawatannya - Minyak peppermint
Untuk menghilangkan bau ketiak asem dan basah saat ngegym juga bisa dilakukan dengan minyak peppermint.
Kamu bisa menyiapkan 1 botol semprot kosong yang bersih, isi dengan air mineral atau distiled water.
Campurkan 10 tetes minyak peppermint dengan 150 ml air.
Kocok perlahan botol tadi hingga kedua bahan tercampur merata.
Setelah itu, semprotkan pada kulit ketiak setiap kali akan dibutuhkan.
Minyak peppermint bisa menambah rasa segar pada kulit ketiak dan memberikan keharuman alami.
Ketiak Bau dan Basah Pas Ngegym, Coba Cara Alami untuk Perawatannya - Minyak kelapa
Perawatan kulit ketiak secara alami yang bisa menangkal ketiak bau dan basah saat ngegym yaitu minyak kelapa.
Minyak kelapa bisa membantu menghilangkan bakteri penyebab ketiak bau asem.