Bau Ketiak Hilang Permanen Tak Kembali, Cuma Lakukan Perawatan Ini

By Grace Kencana Pranata, Rabu, 19 April 2023 | 12:35 WIB
Bau Ketiak Hilang Permanen Tak Kembali, Cuma Lakukan Perawatan Ini (Freepik.com)

Kenapa memakai deodoran harus secukupnya?

Karena kalau berlebihan, tidak menjamin ketiak akan lebih wangi sepanjang hari.

Terlalu banyak produk yang menempel di kulit malah akan menutupi pori-pori kulit ketiak dan berisiko mudah tertempel kuman dan bakteri ketika beraktivitas.

Ditambah lagi, kamu akan semakin lama menggunakan baju karena menunggu deodoran kering di kulitmu.

Baca Juga: Bau Asem Ketiak Hilang Total dengan Cara Alami, Oleskan Ini Tiap Hari

 

Bau Ketiak Hilang Permanen Tak Kembali, Cuma Lakukan Perawatan Ini - Hindari semprot parfum di ketiak

Menggunakan parfum memang menjadi bagian yang menyenangkan.

Kamu bisa menambah mood dari parfum yang akan kamu pakai hari itu.

Nah, perlu diingat ketika memakai parfum, hindari menyemprot parfum di ketiak.

Parfum tidak bisa menangkal keringat dan bau badan.

Ditambah lagi posisi kulit ketiak yang selalu terhimpit dan bergesekan, bisa membuat aroma parfum tersembunyi dan menguap karena suhunya lembap.