Apakah Silikon Dapat Menyebabkan Timbulnya Jerawat? Simak Fakta Ini!

By Marsha Ayu, Selasa, 21 Maret 2023 | 16:03 WIB
Simak fakta tentang silikon berikut ini! (Freepik)

Hal tersebut tergantung dari kondisi kulit yang Stylovers memiliki.

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, silikon merupakan kandungan yang dapat bekerja sebagai barrier pada kulit kita.

Barrier inilah yang kerap memerangkap minyak berlebih, kotoran, sel kulit mati, hingga bakteri mengganggu.

Sehingga jika dibiarkan dalam waktu lama, lapisan yang penuh dengan kotoran ini memang dapat menyebabkan timbulnya jerawat.

Apalagi, jika Stylovers memiliki jenis kulit rentan berjerawat!

Lapisan tersebut juga berpotensi membuat jerawat menjadi lebih parah dari sebelumnya.

Namun umumnya pada jenis kulit yang cenderung normal, silikon sebenarnya tidak memiliki efek samping yang begitu mengganggu.

Karena selain membentuk barrier tersebut, silikon tidak menyumbat pori-pori atau efek negatif lainnya.

Sehingga, penggunaan silikon pada produk skincare yang Stylovers gunakan akan kembali pada diri masing-masing.

Jika produk tersebut kurang cocok pada orang lain, bukan berarti akan tidak cocok juga pada kulit Stylovers.

Baca Juga: Tips Membuat Kulit Wajah Cerah Merata Menurut Dokter Spesialis Kulit

(*)