Cara Menghilangkan Gatal di Pangkal Paha, Ini Tips Mencegahnya

By Grace Kencana Pranata, Minggu, 19 Maret 2023 | 23:20 WIB
Cara Menghilangkan Gatal di Selangkangan, Ini TIps Mencegahnya (Flo Health)

Pakailah handuk bersih milik pribadi yang tidak digunakan berbarengan dan rutin diganti.

Hal ini penting untuk mencegah timbulnya penularan kuman dan infeksi jamur di pangkal paha akibat menggunakan handuk kotor.

Selanjutnya soal pakaian, penting untuk diingat agar menggunakan pakaian yang longgar dan nyaman.

Hindari pemakaian busana yang ketat untuk mencegah gesekan kulit yang membuat pangkal paha gatal dan lembap.

Mulai sekarang, Stylovers bisa menggunakan celana dalam yang nyaman dengan bahan katun yang bisa menyerap keringat dan pori-pori kulit bisa bernafas.

Jangan lupa untuk mengganti pakaian dalam setiap hari untuk mencegah kulit sekitar kelamin menjadi lembap.

Ketika mencuci pakaian, kamu juga perhatikan detergen dan pewangi pakaian atau pembersih noda baju yang digunakan.

Apabila ada yang menimbulkan alergi, kamu bisa mengganti produk detergen yang aman untuk mencuci seluruh pakaianmu.

Baca Juga: Kutu Kelamin Bikin Selangkangan Gatal? Coba Pelajari Penyebabnya

 (*)