3 Rekomendasi Baju Muslim Keluarga untuk Lebaran 2023, Nuansa Abu-abu!

By Astria Putri Nurmaya, Rabu, 1 Maret 2023 | 16:39 WIB
3 Rekomendasi Baju Muslim Keluarga untuk Lebaran 2023, Nuansa Abu-abu! (dthree.co.id)

Stylo Indonesia - Memasuki bulan Maret, menandakan bulan Lebaran 2023 segera tiba dan Ramadhan semakin di depan mata, Stylovers.

Selain menyiapkan diri menyambut bulan yang mulia, kita juga perlu menyiapkan baju muslim keluarga untuk dipakai saat Lebaran 2023.

Rekomendasi baju muslim keluarga untuk Lebaran 2023 ini punya model yang modis dengan sentuhan nuansa abu-abu.

Terdapat baju muslim detail kaftan hingga ruffle pada busana yang dikenakan perempuan.

Sementara untuk pihak pria, busananya cenderung lebih simpel dengan warna yang senada.

Baju Lebaran 2023 ini cocok digunakan untuk Stylovers yang telah memiliki keluarga kecil.

Deretan baju muslim keluarga ini terdiri dari baju ibu, ayah, anak perempuan dan anak laki-laki.

Tersedia dalam berbagai ukuran, membuat kamu nggak perlu lagi bawa baju Lebaran 2023 ini ke tukang jahit.

Dijual secara terpisah baju muslim keluarga ini dibanderol mulai Rp80 ribuan aja, lho.

Langsung aja yuk intip rekomendasinya, Stylovers!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Dress Korea untuk Baju Lebaran 2023, Harga Terjangkau!

Rekomendasi Baju Muslim Keluarga untuk Lebaran 2023 - Ash Grey Model Ruffle

Rekomendasi Baju Muslim Keluarga untuk Lebaran 2023 - Ash Grey Model Ruffle (Ethica)

Pilihan baju lebaran 2023 yang pertama yaitu dari toko online Ethica.

Busana Sarimbit Elfa series dari brand Ethica ini memiliki paduan warna ash grey dan warna pink yang manis.

Terbuat dari bahan Lodiarza, Baby Doll dan Plain Tulle, pakaian ini makin terlihat modis saat dipakai Lebaran 2023.

Busana perempuan dibagi menjadi 2 yakni inner dengan bukaan resleting serta outer bukaan kancing.

Bagian outer memiliki potongan asimetris dengan aksen frill di sekitar bahu.

Sementara untuk detail roknya aksen ruffle yang cantik terlihat mendominasi.

Kemudian beralih ke busana laki-laki yang lebih simpel, baik koko anak dan ayah keduanya memiliki model kerah chiang'iserta detail bordir di area dada.

Baju muslim pria dari Ethica sudah dilengkapi dengan setelan celana berwarna senada yang sedikit lebih gelap dibandingkan atasannya.

Untuk kedua jenis pakaian ini dari kecil hingga dewasa tersedia ukuran XS hingga 6 XL.

Harga yang dibanderol untuk satuan baju muslim keluarga ini mulai dari Rp86.000 hingga Rp499.000.

Rekomendasi Baju Muslim Keluarga untuk Lebaran 2023 - Grey Lavender Kaftan

Rekomendasi Baju Muslim Keluarga untuk Lebaran 2023 - Grey Lavender Kaftan (Kakha)

Rekomendasi baju muslim keluarga selanjutnya yaitu dari online shop Kakha.

Untuk lebaran 2023, Kakha mengeluarkan koleksi Sarimbit Cappadocia A dengan warna grey lavender.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tunik Murah Desain Elegan untuk Baju Lebaran 2023!

Model baju muslim keluarga kali ini lebih simpel dari rekomendasi sebelumnya, Stylovers.

Untuk busana perempuannya, baik anak dan ibu didesain dengan model kaftan yang punya detail kerut dibagian perut.

Kemudian kaftan ini dilengkapi dengan resleting di bagian depan sehingga sudah busui friendly.

Sementara untuk baju koko anak dan ayah tersedia dalam pilihan lengan panjang dan pendek dengan warna yang senada.

Punya model yang simpel membuat busana ini cocok dikenakan untuk keluarga muda.

Koleksi baju muslim keluarga dari toko Kakha tersedia ukuran dari S hingga 3XL.

Bagi Stylovers yang tertarik membeli busana, bisa banget siapin budget mulai Rp150.500 hingga Rp377.300.

Rekomendasi Baju Muslim Keluarga untuk Lebaran 2023 - Abu Niagara Flare Sleeves 

Rekomendasi Baju Muslim Keluarga untuk Lebaran 2023 - Abu Niagara Flare Sleeves (Dthree)

Terakhir ada rekomendasi baju muslim dari toko Dthree yaitu Sarimbit Shera Nelda.

Baju ini punya kombinasi warna abu-abu cerah dan biru yang terkesan fresh.

Dimulai dari gamis ibu, memiliki model maxi dress dengan detail ruffle di sekitar dada dan leher.

Gamis ini dipadukan dengan outer dengan model lengan flare yang bergelombang sehingga menambah kesan manis.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Gamis Simpel Harga Rp 200 Ribuan untuk Baju Lebaran 2023

Terbuat dari bahan katun toyobo, busana ini ramah dikenakan busui serta untuk berwudhu.

Pakaian gamis yang dijual di Dthree ini sudah termasuk dengan outer serta hijab berwarna senada.

Sementara untuk pakaian pria dewasa dan anak, cuttingannya bak kemeja koko yang simpel.

Baju muslim keluarga ini dijual secara terpisah dengan kisaran harga mulai dari Rp197.000 sampai Rp490.000.

Yup, dari ketiga rekomendasi baju muslim keluarga untuk lebaran ini mana nih yang paling Stylovers suka? (*)