3 Rekomendasi Atasan Tenun Anti Mainstream, Cocok untuk Kondangan

By Layla Ekrep, Kamis, 23 Februari 2023 | 11:40 WIB
Pilihan rekomendasi atasan tenun yang cocok untuk kondangan (shopee.co.id)

Stylo Indonesia - Buat Stylovers yang ingin tampil dengan OOTD anti mainstream, cobain rekomendasi atasan tenun pilihan Stylo, yuk!

Rekomendasi atasan tenun yang Stylo rangkum berikut ini terbuat dari bahan yang berkualitas serta desainnya juga stylish.

Cocok dipakai untuk kondangan, rekomendasi atasan tenun bikin kamu tampil karismatik dan modis.

Bisa kamu padu padan dengan berbagai look, rekomendasi atasan tenun berikut sangat worth untuk jadi koleksi pakaian kamu.

Langsung saja simak pilihan rekomendasi atasan tenun yang anti mainstream di bawah ini, yuk! 

1. 3 Rekomendasi Atasan Tenun Anti Mainstream: Khakinata - Kutubaru Tenun Lurik Abu Hitam

Khakinata - Kutubaru Tenun Lurik Abu Hitam (Official Khakinata)

Produk berupa atasan tenun yang memiliki desain atasan model kutubaru tenun kombinasi lurik dengan detail lengan 3/4, dibanderol dengan harga Rp 225 ribu. 

Lengan atasan tenun ini dilengkapi dengan karet sehingga kelihatan lebih elegan saat dipakai, ditambah lagi menggunakan warna yang netral sehingga cocok untuk momen apa aja. 

Potongan baju yang basic namun tetap modis, atasan tenun satu ini dapat digunakan oleh siapa aja, baik untuk kamu yang berhijab hingga non hijab. 

Baca Juga: Rekomendasi Tempat Belanja Baju Kondangan Tenun di Tanah Abang, Murah!

2. 3 Rekomendasi Atasan Tenun Anti Mainstream: KIMONIK - Rosalace Black Salur

KIMONIK - Rosalace Black Salur (Official KIMONIK)

Nah, kalau kamu ingin atasan tenun dengan model kombinasi, Rosalace Black Salur dari KIMONIK yang dijual dengan harga Rp 180 ribu ini sangat cocok jadi pilihan kamu.

Terbuat dari bahan tenun mix lace exclusive yang tidak berbulu dan tidak mudah nyangkut, sangat nyaman dan tetap adem saat dipakai beraktivitas.

Busui friendly dengan resleting yang tersembunyi, wudhu friendly, serta enggak menerawang karena semua bagian lace dilengkapi lapisan tambahan.

3. 3 Rekomendasi Atasan Tenun Anti Mainstream: Dakara Indonesia - Mahesa Etnik Tenun Ikat 

Dakara Indonesia - Mahesa Etnik Tenun Ikat (Official Dakara Indonesia)

Atasan tenun Mahesa Etnik Tenun Ikat sangat cocok untuk kamu yang gemar berkreasi dan bereksperimen dengan berbagai macam item fashion karena modelnya yang simpel. 

Seperti namanya, produk ini terbuat dari bahan dasar tenun ikat yang dapat digunakan dalam berbagai acara, baik formal atau non-formal.

Bahan tidak panas dan tidak luntur, atasan tenun yang dibanderol dengan harga Rp 189 ribu ini dukung penampilan kamu yang ingin gaya namun tetap berbudaya. (*)

Baca Juga: Upaya Pelestarian Tenun Sutra Makassar, Indira Jusuf Ismail Dorong Regenerasi