Ini Tips Model Jahit Kebaya Agar Lengan dan Pinggang Tampak Ramping!

By Cerysa Nur Insani, Rabu, 22 Februari 2023 | 16:00 WIB
Tips Model Jahit Kebaya Sesuai Bentuk Tubuh (Dok. Stylo Indonesia)

Potongan garis leher juga bisa disesuaikan dengan bentuk dagu masing-masing lho, Stylovers.

#2. Lengan

Pada bagian lengan, permainan lebih pada aplikasi payet dan aksesoris.

Bagi Stylovers yang kurang percaya diri dengan lengan besar, area lengan bisa ditutupi dengan aplikasi payet dan motif yang lebih ramai.

Sedangkan bagi Stylovers yang memiliki lengan kurus, area lengan bisa agak kosong dan ditambahkan dekorasi korsase di satu sisi untuk mempermanis tampilan.

Dian, modiste Diantoro Boutique. (Dok. Stylo Indonesia)

#3. Lingkar pinggang

Stylovers kurang percaya diri dengan lingkar pinggang atau perut?

Untuk membuat tampilan pinggang yang lebih ramping, bisa diberikan detail motif atau payet di bagian pinggang.

Bisa juga memilih detail motif di area tersebut dengan warna yang berbeda dari warna dasar kebaya sebagai kamuflase ukuran pinggang sebenarnya.

#4. Lingkar pinggul

Baca Juga: Jakarta Fashion Trend 2023, Tanamkan Cinta Budaya Indonesia Sejak Dini Roemah Kebaya Vielga Hadirkan Koleksi Kebaya Anak yang Modis