Cara Merawat Kuku Murah dari Rumah, Kuku Auto Glowing dan Slay

By Grace Kencana Pranata, Selasa, 14 Februari 2023 | 15:35 WIB
Cara Merawat Kuku Murah dari Rumah, Kuku Auto Glowing dan Slay (Istock)

Stylo Indonesia - Cara merawat kuku dengan budget murah hasil glowing, bisa ga ya, dari rumah?

Tenang Stylovers, cara merawat kuku dengan harga murah bisa loh, kita dapatkan dari rumah.

Tak perlu keluar biaya mahal, cara merawat kuku murah dan bikin glowing bisa kita miliki dengan gampang.

Kali ini Stylo akan membocorkan gimana sih, cara merawat kuku murah dari rumah tanpa takut ribet dan sulit.

Langsung saja simak penjelasannya berikut ini, yuk.

Cara Merawat Kuku Murah dari Rumah, Kuku Auto Glowing dan Slay - Jangan gunakan pengikir kuku yang kasar

Stylovers, untuk membentuk kuku yang cantik dan halus, kita biasanya membutuhkan alat kikir.

Nah, hindari alat kikir kuku dengan bahan amplas yang kasar.

Kebiasaan menggunakan kikir kuku yang kasar bisa membuat kuku jadi kering dan tipis.

Ingin menghaluskan kuku dengan kikir yang kasar malah berisiko kuku retak di area tengah dan robek pada kuku.

Pilihlah alat kikir untuk kuku yang tidak terlalu kasar dan lakukan dengan gerakan satu arah.

Baca Juga: Cara Bikin Kuku Cantik Maksimal Tanpa ke Salon, Mudah Banget!

 

Cara Merawat Kuku Murah dari Rumah, Kuku Auto Glowing dan Slay - Melembapkan kuku

Tampilan kuku glowing dan slay bisa didapatkan dengan melembapkan kuku.

Cara ini efektif membuat kutikula dan kuku tampak lembap dan glowing, Stylovers.

Jika kamu mengalami kuku mudah patah, itu jadi pertanda kalau kukumu butuh pelembap.

Gunakan hand cream atau minyak zaitun untuk membantu melembapkan kutikula dan kuku, agar kuku jadi lebih kuat dan tidak terganggu ketika beraktivitas.

Cara Merawat Kuku Murah dari Rumah, Kuku Auto Glowing dan Slay - Batasi mencuci tangan

Kebiasaan baru selama masa pandemi salah satunya adalah dengan mencuci tangan.

Semua orang jadi sering melakukan cuci tangan untuk mencegah paparan Covid-19.

Keseringan mencuci tangan bisa membuat tangan dan kuku jadi rusak dan tidak glowing lagi, nih, Stylovers.

Untuk menjaga kuku agar tetap slay, kamu bisa membatasi cuci tangan agar tidak berlebihan dan mulai menggunakan krim pelembap.

Selain itu, jika sedang beraktivitas seperti mencuci piring atau baju dan pekerjaan lainnya yang kontak dengan air, kamu bisa menggunakan sarung tangan karet.

Baca Juga: Kuku Kuning dan Kusam Jadi Glowing, Coba Perawatan di Rumah, Yuk!

 

Cara Merawat Kuku Murah dari Rumah, Kuku Auto Glowing dan Slay - Konsumsi biotin

Perawatan kuku yang glowing dan slay tak hanya dari luar tapi bisa juga dari dalam.

Kamu bisa mengonsumsi suplemen yang mengandung biotin yang bisa menjaga kekuatan kuku dan membantu menumbuhkan kuku. (*)