Cara Memakai Body Lotion Agar Kulit Cerah Menurut Ahli, Begini Lho!

By Cerysa Nur Insani, Selasa, 14 Februari 2023 | 14:20 WIB
Cara Memakai Body Lotion Agar Kulit Cerah (Freepik)

Sebab, menurut dr. Yessica, tidak semua kain atau bahan pakaian mempunyai UV filter.

Begitu pula dengan Stylovers yang berhijab.

Jika kain hijab dan pakaian yang Stylovers gunakan memiliki UV filter sehingga bisa menyaring sinar matahari dan UV, tak masalah jika tak menggunakan body lotion di area tubuh yang tertutupi pakaian.

Namun jika tidak ada, sebaiknya Stylovers tetap memakai body lotion di area tubuh yang tertutupi pakaian.

Kapan Saja Harus Memakai Body Lotion?

Menurut dr. Yessica, waktu terbaik untuk memakai body lotion adalah setelah mandi.

Sebab, setelah mandi kulit masih lembap karena setelah terkena air dan sabun.

“Penyerapan skincare atau body care itu biasanya lebih baik ketika kulit kita lembap,” jelas dr. Yessica.

“Jadi waktu terbaik (untuk memakai body lotion) pasti pada waktu kulitnya lembap, contohnya pada saat setelah mandi,” lanjutnya.

Menurutnya, body lotion juga tak hanya boleh digunakan di pagi hari atau malam hari saja.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Body Lotion Pemutih Badan yang Bisa Dipakai Sehari-hari

Tak masalah menggunakan body lotion kapan pun, tetapi sebaiknya setiap setelah mandi baik mandi pagi atau mandi sore.

Nah, itu dia Stylovers penjelasan mengenai cara memakai body lotion agar kulit cerah menurut ahli. Jadi, jangan sampai lupa pakai body lotion setelah mandi ya, Stylovers! (*)

#SemuaBisaCantik

Baca Juga: Glowing saat Imlek, 3 Body Lotion Bikin Kulit Cerah Wangi Tahan Lama