Keriput Kulit Wajah Diatasi dengan Aneka Perawatan Klinik Kecantikan

By Grace Kencana Pranata, Minggu, 5 Februari 2023 | 23:40 WIB
Keriput Kulit Wajah Diatasi dengan Aneka Perawatan Klinik Kecantikan (V10plus)

 

Keriput Kulit Wajah Diatasi dengan Aneka Perawatan Klinik Kecantikan - Peeling

Melakukan perawatan peeling di klinik kecantikan juga bisa membantu mengatasi keriput kulit wajah.

Peeling untuk kulit wajah biasanya menggunakan asam glikolat, asam salisilat, atau asam trikloroasetat.

Pengaplikasian peeling ini membantu mengelupaskan kulit bagian atas dan merangsang pertumbuhan kulit baru yang lebih kencang dan glowing.

Keriput Kulit Wajah Diatasi dengan Aneka Perawatan Klinik Kecantikan - Suntik botoks

Nah, pasti Stylovers enggak asing ya dengan perawatan suntik botoks yang diklaim bisa menghilangkan kerut di wajah.

Untuk mengatasi kerutan di wajah, yang dibutuhkan adalah suntik botoks (botulinum toxin) tipe A.

Area suntikan botoks biasanya di sekitar mata dan kerutan di dahi.

Hasil suntikan botoks pun terlihat secara instan, akan tetapi kamu perlu melakukannya berulang setiap 3-4 bulan sekali.

Baca Juga: Cara Awet Muda Jalur Gaya Hidup Sehat, Dijamin Keriput Mundur Teratur

 

Keriput Kulit Wajah Diatasi dengan Aneka Perawatan Klinik Kecantikan - Mikrodermabrasi

Sistem mikrodermabrasi tak jauh beda dengan dermabrasi, yaitu untuk mengencangkan kulit dengan mengikis kulit lapisan teratas.

Mikrodermabrasi ini bisa diterapkan untuk segala tipe kulit.(*)