Manfaat Susu Kambing Untuk Kulit, Benarkah Bisa Mencerahkan?

By Annisa Suminar, Sabtu, 4 Februari 2023 | 15:09 WIB
(ilustrasi) Manfaat Susu Kambing Untuk Kulit, Benarkah Bisa Mencerahkan? (freepik)

 

Stylo Indonesia - Stylovers, apakah kamu sudah tahu beberapa manfaat susu kambing untuk kulit?

Susu kambing menjadi salah satu bahan yang cukup sering digunakan dalam produk kecantikan seperti sabun hingga body lotion.

Ternyata susu kambing memiliki segudang manfaat untuk kecantikan dan juga kulit kamu, Stylovers!

Nutrisi pada susu kambing diklaim mampu untuk menjaga kesehatan kulit.

Dikutip dari Hellosehat, menurut United States Department of Agriculture, kandungan dalam susu kambing yang baik untuk wajah adalah vitamin A, asam lemak hingga vitamin c.

Untuk itu tak heran kalau susu kambing punya manfaat yang bagus untuk kulit.

Dan, inilah manfaat susu kambing untuk kulit yang perlu kamu ketahui.

1. Mengelupas Sel Kulit Mati

Kandungan lactic acid dalam susu kambing memiliki manfaat yang bagus untuk kulit.

Lactic acid tergolong dalam senyawa alpha hydroxy acid atau AHA yang terbukti mampu mengangkat sel kulit mati.

Baca Juga: Jangan Sampai Dikira Bisa Lihat Tuyul! Ini Cara Menebalkan Alis dengan Susu