Stylo Indonesia - Toner eksfoliasi merupakan salah satu skincare yang penting, di antaranya ada pilihan Skintific 5% AHA BHA dan Azarine Daily Beginner Exfoliating Toner.
Battle skincare kali ini membandingkan Skintific 5% AHA BHA dan Azarine Daily Beginner Exfoliating Toner.
Toner lokal VS internasional memang perlu dibandingkan untuk tahu mana yang kita perlukan, seperti Skintific 5% AHA BHA VS Azarine Daily Beginner Exfoliating Toner.
Penasaran kan Stylovers seperti apa perbandingan Skintific 5% AHA BHA VS Azarine Daily Beginner Exfoliating Toner?
Di artikel ini kita akan membahas mulai dari tekstur, harga, packaging, hingga ingredients.
Battle skincare diperlukan untuk mengetahui mana yang kita perlukan untuk kulit kita.
Terkadang jenis kulit tertentu membutuhkan treatment khusus sehingga harus memerhatikan ingredients skincarenya.
Untuk itu, penting untuk simak artikel ini sampai habis, nih
Mana yang lebih cocok untuk jenis kulitmu, Stylovers?
Yuk, langsung saja kita kupas perbandingannya!
Baca Juga: Battle Hydrating Toner, Wardah Hydramild VS Hadalabo Gokujyun
Perbandingan Harga dan Ukuran
Toner Skintific merupakan toner eksfoliasi asal Kanada yang dikemas dengan botol berwarna ungu dengan tutup ulir.
Dikemas dengan ukuran 80ml, produk ini dibanderol dengan harga Rp159.000.
Berbeda dengan Azarine yang dikenal murah meriah.
Tonernya dibanderol dengan harga Rp69l.000 untuk ukuran 90ml.
Toner dari azarine ini dikemas dengan botol bertutup flip-flop yang nyaman.
Perbandingan Tekstur
Kedua toner ini sebenarnya tak jauh berbeda untuk teksturnya.
Keduanya sama-sama cair dengan cara menggunakan yang sama.
Gunakan kapas untuk mengaplikasikan produk ini, Stylovers.
Baca Juga: Battle Masker Jerawat, Acnes Tea Tree Oil Clay Mask VS Cetaphil Purifying Clay Mask
Perbandingan Bahan
Lebih jelasnya, kita bisa melihat perbedaan melalui perbandingan bahannya.
Yuk, simak tabel berikut untuk memudahkan battle skincare kali ini!
Fungsi Ingredients | Skintific 5% AHA BHA PHA Exfoliating Toner | Azarine Daily Beginner Exfoliating Toner |
Anti-acne | Niacinamide, Salicylic Acid | Potassium Azeloyl Diglycinate, Salicylic Acid |
Antioxidant | Nordihydroguaiaretic Acid | Portulaca Oleracea Extract |
Cell-communicating ingredient | Niacinamide | - |
Exfoliant | Glycolic Acid, Lactic Acid, Salicylic Acid | Lactic Acid, Lactobionic Acid, Salicylic Acid |
Skin brightening | Niacinamide | Potassium Azeloyl Diglycinate |
Skin-identical ingredient | Glycerin, Ceramide AP, Ceramide NP | Glycerin, Sodium Hyaluronate |
Soothing | Salicylic Acid, Menthol | Portulaca Oleracea Extract, Potassium Azeloyl Diglycinate, Allantoin, Salicylic Acid |
Dilihat dari bahannya, Skintific memiliki kandungan niacinamide yang bisa membantu regenerasi sel.
Nah, jika kulitmu tidak cocok dengan niacinamide, kamu mungkin bisa mencoba Azarine Daily Beginner Exfoliating Toner.
Nah, kembali kepada concern kulit masing-masing. Kamu butuhnya yang mana nih, Stylovers? (*)
#SemuaBisaCantik