Stylo Indonesia - Stylovers, sudah tahu belum apa saja resep jus untuk mencerahkan kulit?
Resep jus untuk mencerahkan kulit ini juga bisa menghilangkan jerawat, lho!
Dengan mengetahui apa saja resep jus untuk mencerahkan kulit ini, Stylovers bisa langsung mencobanya sendiri di rumah.
Dilansir dari makeupandbeauty.com, inilah resep jus untuk mencerahkan kulit.
Yuk, simak apa saja resep jus untuk mencerahkan kulit berikut ini!
#1. Jus jeruk
Jus jeruk merupakan jus yang paling mudah untuk ditemukan atau dibuat.
Jeruk merupakan sumber yang kaya akan asam sitrat, kandungan ini dapat mendorong pembentukan kolagen serta elastin pada lapisan kulit.
Tak hanya membantu mencerahkan kulit, jeruk juga dapat membuat warna kulit lebih merata, glowing, dan terhidrasi.
Jadi, cobalah minum jus jeruk untuk meningkatkan kesehatan kulit.
Baca Juga: Battle Serum Vitamin C Viral Mencerahkan Kulit, Azarine VS Nuface