Menebalkan Rambut Tipis dan Rontok dengan Makanan Alami Sehat

By Grace Kencana Pranata, Senin, 16 Januari 2023 | 22:15 WIB
Menebalkan Rambut Tipis dan Rontok dengan Makanan Alami Sehat (Mouth of moms)

Stylo Indonesia - Untuk menebalkan rambut tipis dan rontok, perlu diatasi secara khusus.

Stylovers, solusi menebalkan rambut tipis dan rontok memang banyak dicari baik pria maupun perempuan.

Menebalkan rambut tipis dan rontok memang bisa tidak selalu tepat diterapkan berhasil di semua orang dengan cara yang sama.

Selain melakukan perawatan dari luar yang memiliki risiko hasil berbeda, kamu bisa loh, memaksimalkan pertumbuhan rambut dari dalam.

Yap, dengan mengonsumsi makanan alami dan sehat, dapat membantu menebalkan rambut tipis dan rontok.

Dilansir Stylo Indonesia dari Halodoc.com, ada beberapa tipe makanan alami yang sehat dengan kandungan yang baik untuk menebalkan rambut tipis dan rontok.

Yuk, simak rekomendasi makanan alami sehat untuk menebalkan rambut tipis dan rontok berikut ini.

Menebalkan Rambut Tipis dan Rontok dengan Makanan Alami Sehat - Greek Yoghurt

Rambut tipis dan rontok bisa diatasi dengan mengonsumsi greek yoghurt, Stylovers.

Mengandung vitamin B5 yang dikenal sebagai asam pantotenat, dapat membantu melawan penipisan dan kerontokan rambut.

Baca Juga: Cara Menebalkan Rambut Tipis dan Rontok, Harga Murah Meriah

 

Biasanya, asam pantotenat sering ditemukan pada produk-produk perawatan rambut.

Menebalkan Rambut Tipis dan Rontok dengan Makanan Alami Sehat - Wortel

Rambut tipis dan rontok seringkali menimbulkan tampilan rambut yang kering dan kusam.

Nah, untuk menjaga batang rambut tampak glowing, Stylovers bisa memulai untuk rutin mengonsumsi wortel.

Kandungan vitamin A dalam wortel, dapat membantu mengglowingkan batang rambut dari dalam.

Vitamin A yang terdapat di wortel bisa membantu menjaga minyak alami di rambut serta menjaga kondisi kulit kepala tetap sehat.

Menebalkan Rambut Tipis dan Rontok dengan Makanan Alami Sehat - Pisang

Penyebab dari rambut tipis dan rontok sering dikaitkan karena kurangnya asupan vitamin B6.

Vitamin ini membantu tubuh melakukan penyerapan nutrisi dari makanan.

Nah, dengan adanya asupan vitamin B6, juga turut berpengaruh pada produksi sel darah merah yang bertugas menjaga kesehatan folikel rambut dan memastikan terpenuhi kebutuhannya untuk bertumbuh.

Pisang sendiri merupakan buah yang kaya akan vitamin B6, sehingga sangat baik untuk rutin dikonsumsi.

Baca Juga: 4 Hair Tonic Ginseng yang Ampuh Atasi Rambut Rontok, Harga Mulai Rp9 Ribuan!

 

 (*)