Stylo Indonesia - Stylovers, apakah kamu suka bingung cara mengatasi rambut rontok pakai apa?
Nah, cara mengatasi rambut rontok sering menjadi pertanyaan yang dilontarkan baik pria maupun wanita.
Yap, permasalahan rambut rontok kerap dialami baik pria maupun wanita.
Untuk mengatasi rambut rontok, kamu bisa menggunakan minyak alami.
Tak perlu keluar budget mahal, minyak alami berikut ini bisa merawat kesehatan kulit kepala dan batang rambut.
Langsung saja, kepoin yuk, minyak alami dan cara memakai untuk merawat rambut rontok.
Rambut Rontok Pakai Apa? Coba Perawatan Minyak Alami Ini, deh! - Minyak Kelapa
Minyak kelapa bisa melindungi rambut dari antioksidan sehingga dapat mempercepat pertumbuhan rambut.
Selain itu minyak kelapa juga bisa melindungi rambut dari kerusakan dan kerontokan.
Lalu bagaimana cara mengatasi rambut rontok menggunakan minyak kelapa?
Yuk simak langkahnya berikut ini.
1. Cuci rambutmu, jangan gunakan kondisioner
Baca Juga: Cara Mengatasi Rambut Rontok dengan Rosemary Oil, Coba Sekarang Yuk!
2. Panaskan minyak kelapa secukupnya
3. Saat rambutmu sudah benar-benar kering, aplikasikan minyak kelapa dalam keadaan hangat ke seluruh rambutmu
Pijat kepalamu hingga minyak kelapa merata sampai ke kulit kepala
4. Sisir rambutmu untuk memastikan minyak kelapa telah meresap dengan baik ke kulit kepala dan melapisi setiap helai rambutmu
5. Tutup kepalamu menggunakan shower cap dan diamkan selama 45 menit, atau kamu juga bisa mendiamkannya semalaman.
6. Bilas rambutmu menggunakan shampo hingga rambut bersih dari minyak kelapa
Rambut Rontok Pakai Apa? Coba Perawatan Minyak Alami Ini, deh! - Minyak Zaitun dan Kayu Manis
Kayu manis mengandung anti oksidan dan bahan yang dapat mencegah bakteri berupa jamur.
Selain itu kayu manis juga bisa membantu kelancaran peredaran darah dan memicu pertumbuhan rambut.
Bahan:
1 sendok makan minyak zaitun
1 sendok makan kayu manis bubuk
1 sendok makan madu
Cara Membuat dan Pemakaian:
1. Campurkan seluruh bahan-bahan kedalam sebuah mangkuk.
2. Setelah tercampur merata, oleskan pada rambu dan kulit kepala.
3. Diamkan selama 15 menit.
4. Setelah 15 menit kamu bisa membilasnya dengan air hangat dan mencucinya dengan sampo yang tidak mengandung sulfat.
5. Ulangi cara ini 1 sampai 2 kali seminggu untuk hasil yang maksimal.
Baca Juga: Apakah Hijab Menyebabkan Rambut Rontok? Simak Jawaban Selengkapnya!
(*)