Stylo Indonesia - Stylovers, sudah tahu belum apa saja kandungan pencerah kulit terbaik?
Kandungan pencerah kulit terbaik ini aman digunakan dan efektif untuk mencerahkan kulit.
Dengan mengetahui apa saja kandungan pencerah kulit terbaik, Stylovers jadi bisa mencobanya untuk mendapatkan kulit yang lebih cerah.
Pada salah satu video TikTok miliknya, ahli dermatologi Dr. Shereene Idriss mengurutkan kandungan pencerah kulit terbaik menurutnya.
Yuk, simak apa saja kandungan pencerah kulit terbaik menurut ahli dermatologi berikut ini!
#5. Vitamin C
Di urutan kelima ada Vitamin C.
Vitamin C memang menjadi salah satu kandungan favorit para ahli dermatologi karena kemampuannya untuk mencerahkan kulit dan mengatasi pigmentasi.
Tak hanya itu, Vitamin C juga dapat mencegah tanda penuaan seperti garis halus dan kerutan.
Ditambah lagi, dengan manfaatnya yang segudang, produk skincare dengan kandungan Vitamin C juga cukup terjangkau harganya.
Baca Juga: SymWhite377, Kandungan Pencerah Kulit yang Sedang Jadi Tren dan Terbukti Lebih Efektif!
#4. Ekstrak pepaya
Menempati posisi keempat, ekstrak pepaya menjadi satu-satunya kandungan alami yang masuk ke daftar Dr. Shereene Idriss.
Ekstrak buah pepaya bisa digunakan untuk melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan sinar UV dan mengurangi sensitivitas kulit terhadap sinar matahari.
Sebab, ekstrak pepaya kaya akan kandungan Vitamin A.
Dipadukan dengan Vitamin C, Vitamin A juga dapat membantu mencerahkan tampilan kulit secara alami dan membuat kulit tampak glowing.
#3. Alpha arbutin
Alpha arbutin adalah kandungan antioksidan serta pencerah kulit yang berasal dari ekstrak tumbuhan alami.
Kandungan ini dapat mengurangi pembentukan melanin serta memudarkan tampilan flek, melasma, dan bekas luka atau jerawat.
#2. Kojic acid
Kojic acid merupakan kandungan yang didapatkan dari beberapa spesies jamur.
Baca Juga: Efek Suplemen Pencerah Kulit Menurut Dokter, Skincare Saja Tak Cukup!
Kandungan ini dapat mencerahkan kulit yang gelap akibat paparan sinar matahari, flek hitam, dan bekas luka.
#1. Retinol
Posisi pertama ternyata ditempati oleh retinol.
Retinol sebenarnya bukan merupakan kandungan pencerah, tetapi retinol bekerja dengan mengangkat sel kulit mati sehingga membuat warna kulit tampak lebih rata.
Selain itu, retinol juga membantu membuat tampilan hiperpigmentasi pada kulit menjadi lebih rata dengan warna kulit.
Nah, itu dia Stylovers kandungan pencerah kulit terbaik menurut ahli dermatologi. Kamu udah coba yang mana, nih?
Stylo Indonesia tengah berkolaborasi dengan Daneen Skincare untuk menghadirkan rangkaian skincare #JurnalPejuangJerawat.
Kolaborasi ini sejalan dengan positive movement Stylo Indonesia yaitu #JurnalPejuangJerawat yang mengajak perempuan untuk selalu bersyukur, percaya diri, dan tidak insecure atas keadaan fisik yang mereka miliki.
Nah, bagi Stylovers yang punya kulit berjerawat, yuk cobain kolaborasi skincare Daneen Skincare x Stylo Indonesia!
Ada 7 pilihan produk skincare yang secara khusus diformulasi dan dikurasi untuk mengatasi kulit berjerawat dengan kandungan skincare yang berkualitas.
Langsung saja yuk, Stylovers, meluncur ke link http://bit.ly/daneenxstylo untuk kepoin dan check out produknya! (*)
#SemuaBisaCantik
Baca Juga: Minuman Alami Pencerah Kulit, Bisa Bikin Sendiri di Rumah