Muka Glowing dan Mulus Maksimal Ternyata Cuma Perlu Pakai Sunscreen

By Grace Kencana Pranata, Kamis, 24 November 2022 | 19:16 WIB
Muka Glowing dan Mulus Maksimal Ternyata Cuma Perlu Pakai Sunscreen (iStockphoto)

Stylo Indonesia - Muka glowing dan mulus maksimal memang menjadi dambaan perempuan milenial.

Stylovers termasuk yang ingin muka glowing dan mulus maksimal, kan?

Nah, untuk mendapatkan muka glowing dan mulus maksimal, Stylovers perlu memerhatikan perawatan kulit wajah sesuai tipe kulit.

Kamu boleh melakukan perawatan kulit dengan langkah simpel atau langkah yang panjang untuk mendapatkan muka glowing da mulus maksimal.

Akan tetapi, muka glowing dan mulus maksimal takan sulit didapatkan jika kamu tidak menggunakan sunscreen.

Hayoo, siapa nih yang kepingin muka glowing dan mulus maksimal tapi masih malas pakai sunscreen?

Penting banget untuk Stylovers pakai sunscreen dalam rangkaian skincare sehari-hari.

Hal ini disebabkan kulit kita yang terpapar sinar matahari dalam kurun waktu lama, akan merusak kesehatan kulit kita.

Timbul flek hitam, kulit kering, dan kulit kusam yang jauh dari kata muka glowing dan mulus, karena terpapar sinar matahari.

Buat kamu yang mau pakai sunscreen, coba deh nih, rekomendasi sunscreen Stylo Indonesia berikut ini.

Muka Glowing dan Mulus Maksimal Ternyata Cuma Perlu Pakai Sunscreen - Skin Aqua UV Moisture Gel SPF 30

Skin Aqua UV Moisture Gel SPF 30. (shopee.co.id)

Sedang mencari sunscreen untuk kulit berjerawat dan sensitif? sunscreen yang satu ini bisa jadi solusi yang tepat untukmu.

Baca Juga: Kenapa Sunscreen Penting Digunakan? Ini 7 Alasan yang Kamu Perlu Tahu!

 

Skin Aqua UV Moisture Gel SPF 30 dapat melindungi kulit dari paparan sinar matahari secara optimal.

Sunscreen dengan kandungan SPF 30 PA++ ini mampu melembapkan sekaligus memberikan perlindungan ganda terhadap sinar UVA dan UVB.

Formulanya ringan dan mudah meresap tanpa meninggalkan white cast pada kulit wajah sehingga tidak mengganggu tampilan makeup.

Sunscreen ini memiliki tekstur gel yang cocok untuk digunakan semua jenis kulit terutama kulit berjerawat dan sensitif.

Skin Aqua UV Moisture Gel SPF 30 bisa didapatkan di supermarket, beauty store dan online store sekitar 50 ribu hingga 70 ribu Rupiah.

Muka Glowing dan Mulus Maksimal Ternyata Cuma Perlu Pakai Sunscreen - Garnier Light Complete Super UV Spot Proof Sunscreen SPF 50+ PA+++ - Matte Finish

Garnier Light Complete Super UV Spot Proof Sunscreen SPF 50+ PA+++ - Matte Finish. (shopee.co.id)

Garnier Light Complete Super UV Spot Proof Sunscreen SPF 50+ PA+++ - Matte Finish juga bisa jadi pilihanmu untuk melindungi kulit berminyak dan kusam dari paparan sinar UV. 

Mengandung ekstrak lemon yang kaya akan vitamin C ampuh mencerahkan serta meratakan warna kulit yang kusam dan belang. 

Kandungan lemon juga dikenal ampuh mengontrol minyak berlebih pada kulit berminyak. 

Dengan SPF 50+ PA+++ mampu melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan sinar matahari secara optimal. 

Sunscreen ini memiliki formula dan tekstur yang ringan serta cepat meresap dengan hasil akhir yang matte sehingga wajah tampak cerah, terlindungi dan bebas kilap. 

Sunscreen ini dapat Stylovers beli di supermarket, beauty store dan online store seharga Rp 65.000. 

Muka Glowing dan Mulus Maksimal Ternyata Cuma Perlu Pakai Sunscreen - L’Oreal Paris UV Perfect Matte & Fresh Sunscreen

Sunscreen SPF 50 untuk Kulit Berminyak: L’Oreal Paris UV Perfect Matte & Fresh Sunscreen (loreal-paris.co.id)

Merupakan sunscreen dengan matte finish yang memberikan perlindungan total bagi kulit dari paparan sinar matahari.

Memiliki formulasi advanced UV protector, formula oil-free, dan pelindung dari partikel polusi yang cocok untuk digunakan di wilayah tropis.

Mengandung beberapa bahan aktif yang berfungsi untuk mencegah pigmentasi dan spot hitam, melindungi kulit dari partikel polusi, dan mencegah jerawat serta mengecilkan tampilan pori-pori.

Memiliki tekstur lotion ringan yang cepat menyerap dan hasil akhir matte sehingga kulit bebas kilap seharian.

L’Oreal Paris UV Perfect Matte & Fresh Sunscreen bisa didapatkan di drugstore dengan harga Rp 99.000 untuk kemasan botol ukuran 30 ml.

Baca Juga: Mengapa Wajib Pakai Sunscreen saat Mendung dan di dalam Ruangan?

 

 (*)